Jangan Dicabutin Terus, Ini Cara Menghilangkan Uban Hanya Pakai Daun Pandan

By Ratnaningtyas Winahyu, Rabu, 22 Maret 2023 | 18:00 WIB
Cara menghilangkan uban dengan pandan ternyata ampuh hitamkan rambut kembali (Kolase foto Nakita.id)

Nakita.id – Apakah Moms sedang mencari cara untuk menghilangkan uban?

Sebenarnya ada banyak cara yang bisa Moms lakukan.

Namun, sampai saat ini, kebanyakan orang masih memilih untuk mencabut, mewarnai, atau menyemir rambut.

Meski ketiga cara tersebut memang mampu menghilangkan uban dalam sekejap, tapi Moms perlu waspada akan risikonya.

Ya, mencabut uban tidak akan menghentikan kemunculan rambut putih.

Selain itu, mencabut uban juga bisa merusak rambut, yang akhirnya menyebabkan kerontokan bahkan kebotakan.

Sementara itu, mewarnai atau menyemir rambut berisiko mengakibatkan iritasi bila bahan kimia di dalamnya berbahaya.

Lantas, kalau mencabut, mewarnai, dan menyemir rambut berbahaya, bagaimana cara menghilangkan uban?

Solusinya bisa dengan bahan alami, seperti daun pandan, Moms.

Penasaran cara pakainya seperti apa?

Yuk, simak penjelasannya berikut ini.

Baca Juga: Menghilangkan Uban dengan Dicabut Cuma Nambah Masalah! Lebih Baik Pakai Daun Salam untuk Kembali Hitamkan Rambut, Begini Caranya

Cara menghilangkan uban dengan daun pandan

Kalau berbicara tentang daun pandan, Moms pasti langsung terpikir dengan aromanya yang harum.

Ya, daun pandan memang kerap digunakan untuk memberi aroma pada masakan.

Selain itu, daun pandan juga bisa memberi warna hijau dan dimanfaatkan sebagai bungkus makanan.

Namun, tahukah Moms, disamping itu, daun pandan ternyata memiliki khasiat untuk rambut, lo.

Yaitu, untuk menghilangkan uban.

Seperti yang telah diwartakan Nakita sebelumnya, daun pandan bisa digunakan untuk mengembalikan warna rambut yang sudah memudar.

Pemakaian pandan secara rutin juga bisa membuat rambut yang penuh uban jadi hitam kembali.

Cara mengolah daun pandan untuk menghilangkan uban juga mudah sekali.

Mengutip dari Kompas TV, berikut ini bahan-bahan dan cara menggunakannya.

Bahan-bahan:

- 1 lembar daun pandan

- 10 lembar daun waru muda

Baca Juga: Cara Menghilangkan Uban dengan Santan Kelapa, Solusi Cepat dan Hemat Menghitamkan Rambut

- 1 genggam daun urang aring

- 5 lembar daun mangkok

- 10 kuntum bunga melati

- 1 kuntum bunga mawar

Cara menggunakan:

1. Cuci bersih semua bahan, potong kecil-kecil.

2. Rebus semua bahan tersebut dengan minyak wijen, minyak kelapa, dan minyak kemiri (masing-masing 1/2 cangkir), hingga mendidih.

3. Setelah itu, dinginkan dan kemudian saring.

4. Oleskan campuran minyak dan herbal tersebut pada seluruh kulit kepala sambil dipijat ringan.

Untuk mendapatkan hasil yang lebih efektif, Moms perlu menggunakan racikan daun pandan ini menjelang tidur, bangun tidur, pagi, atau sore hari.

Nah, itu dia Moms cara menghilangkan uban dengan daun pandan.

Mudah sekali, bukan?

Baca Juga: Benarkah Minyak Kayu Putih Efektif Menghilangkan Uban? Ini Faktanya!