Tips dan Trik Mengatasi Sakit Punggung pada Ibu Menyusui

By Syifa Amalia, Senin, 27 Maret 2023 | 18:22 WIB
Cara mengatasi sakit punggung selama menyusui. (Freepik)

Nakita.id – Mengalami sakit punggung saat menyusui adalah keluhan yang sangat umum.

Biasanya hal ini kerap terjadi pada hari-hari awal ketika bayi baru lahir yang membutuhkan lebih banyak pemberian ASI.

Menyusui yang sering dan baru saja melalui persalinan bisa sangat melelahkan bagi ibu baru.

Tidak heran kalau ini sering membuat punggung mereka tegang.

Akibatnya, banyak ibu menyusui mencari perawatan untuk nyeri punggung yang memburuk atau menjadi kronis seiring berjalannya waktu.

Meskipun nyeri punggung saat menyusui mengganggu, banyak tindakan yang bisa membantu untuk menenangkan ketidaknyaman.

Berikut ini adalah langkah-langkah yang dapat membantu mencegah rasa sakit kian memburuk.

Tips Mengatasi Sakit Punggung pada Ibu Menyusui

1. Latih Postur Menyusui yang Baik

Duduk dalam posisi membungkuk beberapa kali sehari saat menyusui dapat menyakiti punggung dan menyebabkan sakit leher.

Oleh karena itu, untuk mencegah nyeri cobalah latih postur menyusui yang baik.

Jika Moms menyusui dalam posisi tegak, pastikan untuk mendekatkan bayi ke payudara alih-alih membungkuk untuk mendekatkan payudara ke bayi.

Selain itu, juga harus mencoba duduk di kursi yang nyaman namun kokoh sesering mungkin untuk membantu memberikan dukungan.

Baca Juga: Deretan Pantangan Makanan untuk Ibu Menyusui, Apa Saja Ya?