Arti Nama Bayi Perempuan Tasha dan Rangkaian Nama Panjangnya

By Syifa Amalia, Rabu, 29 Maret 2023 | 03:30 WIB
Rangkaian nama panjang Tasha lengkap dengan artinya. (Pexels/Helena Lopes)

Nakita.idNama bayi perempuan Tasha bisa menjadi inspirasi yang menarik untuk dipilih.

Selain terdengar indah, makna yang terkandung di dalamnya juga penuh dengan harapan baik.

Dari sekian banyak pilihan, nama ini termasuk salah satu yang paling populer diminati.

Nama dengan nuansa modern ini banyak dipilih untuk disematkan buah hati.

Selain itu, juga cocok dijadikan sebagai nama depan, nama tengah dan nama belakang

Arti Nama Bayi Tasha

Nama Tasha berasal dari beberapa bahasa dengan arti yang berbeda.

Tasha ada dalam bahasa Slavia, Yunani, Rusia, dan Amerika yang memiliki makna kebangkitan.

Berasal dari variasi singkat dari nama Anastasia yang berarti kebangkitan.

Sementara nama Tasha dari bahasa Yunani memiliki arti orang yang akan dilahirkan kembali.

Nama ini juga bisa diartikan sebagai anak perempuan yang diberkati Tuhan.

Memberikan nama ini untuk anak mengandung harapan bahwa hidupnya senantiasa mendapat berkah.

Baca Juga: 10 Inspirasi Nama Bayi Perempuan 2-3 Kata Terbaru, Nuansa Islami Bulan Ramadan Lengkap dengan Arti

Rangkaian Nama Panjang

1. Tasha Ardelia Maira

Artinya anak yang senantiasa diberkati Tuhan, akrab, dan menjadi penerang bagai cahaya bulan.

2. Tasha Azkadina Zakiya

Memiliki arti anak yang diberkati Tuhan, taat kepada agama dan pandai.

3. Tasha Eloise Arshi

Nama untuk bayi perempuan yang memiliki makna seorang anak yang dilahirkan sehat dan menjadi orang yang bijak.

4. Tasha Ardelle Ghaya

Nama untuk bayi perempuan yang kelak tumbuh menjadi orang yang penuh semangat dalam mencapai tujuan.

5. Elmeira Tasha Syafrina

Elmeira bermakna putri, Tasha memiliki arti senantiasa diberkati Tuhan, sementara Syafrina artinya kesabaran.

Rangkaian nama ini memiliki arti anak perempuan mulia, senantiasa diberkati Tuhan, dan sabar.

Baca Juga: 12 Rangkaian Nama Bayi Perempuan Islami Awalan Huruf G, 2-3 Kata Lengkap dengan Arti

6. Lavanya Tasha Rafaila

Rangkaian nama bayi perempuan yang berparas cantik kelak tumbuh menjadi sosok yang penuh kebahagiaan dan diberkati Tuhan.

7. Calliope Tasha Kaila

Nama untuk bayi perempuan yang memiliki suara yang indah, senantiasa diberkati Tuhan, berparas cantik dan anggun.

8. Affra Tasha Hailey

Memiliki arti anak perempuan yang penuh kasih, senantiasa diberkati Tuhan dan kreatif.

9. Basmallah Adara Tasha 

Nama perempuan dengan makna cantik, ingat dengan Tuhannya, dan senantiasa diberkati Tuhan.

10. Eiliyah Deoline Tasha 

Nama Eiliyah artinya cantik, penuh kedamaian dan dicintai Tuhan.

Rangkaian nama ini berarti anak perempuan yang penuh kasih sayang, cantik dan senantiasa diberkati Tuhan. 

Baca Juga: Arti Nama Bayi Perempuan Khalisa Beserta 80+ Ide Nama Panjangnya