Nakita.id - Inilah kebiasaan ibu hamil yang hindari agar proses persalinan lancar.
Kebiasaan Ibu Hamil yang Dihindari Agar Persalinan Lancar
Melansir dari ABC News, ada beberapa kebiasaan yang wajib dhindari oleh ibu hamil.
Hal ini agar proses persalinan lancar dan bayi lahir dengan selamat. Jika Moms bisa melakukannya, maka kondisi Moms dan janin akan baik-baik saja.
Apa saja yang harus dihindari agar proses persalinan lancar? Simak selengkapnya di sini.
1. Jangan dipaksa
Persalinan dapat menjadi proses yang melelahkan dan kadang-kadang cukup intens. Seringkali para Moms pun dibuat seperti ingin menyerah, terutama saat proses mengejan.
Moms sebaiknya membiarkan proses persalinan berjalan secara alami. Jangan memaksakan diri atau melawan semua proses tersebut.
Melawan dan terlalu memaksakan diri justru akan membuat Moms merasa lebih cepat lelah. Proses persalinan pun bisa terhenti karena Moms merasa frustasi.
Apabila Moms sudah terlalu lelah dan frustasi, Moms akan kehabisan tenaga untuk mengejan.
Sebaliknya, jika Moms tetap santai dan rileks, pembukaan serta proses mengejan pun akan berjalan lebih mudah.
2. Memakai pakaian yang tak nyaman
Salah satu aktivitas yang kini banyak dilakukan saat persalinan adalah pemotretan persalinan alias birth photography.
Tak heran jika Moms kemudian menyiapkan pakaian khusus agar tetap terlihat menawan selama proses persalinan.