Cara Membersihkan Kulkas yang Kotor dan Bau Tak Sedap dengan Mudah

By Aullia Rachma Puteri, Rabu, 29 Maret 2023 | 19:59 WIB
Cara membersihkan kulkas kotor dan bau tidak sedap (Nakita.id/Shannon)

Nakita.id - Berikut ini cara membersihkan kulkas yang kotor dan bau tak sedap.

Tenang, semua caranya sangat mudah karena menggunakan bahan alami, dijamin kulkas langsung wangi dan noda-noda bekas makanan dan minuman hilang seketika.

Cara Membersihkan Kulkas Kotor dan Bau

Kulkas yang bersih adalah lemari es yang berbau segar dan tidak ada noda bekas makanan atau minuman.

Untuk menghilangkan bau dan kotoran pada kulkas, Moms bisa gunakan beberapa bahan dapur ini sebagai solusinya.

1. Bubuk soda kue

Disebut juga soda bikarbonat atau bikarbonat, soda kue memiliki sifat penghilang bau yang sangat baik yang dapat menyerap bau tidak sedap.

Soda kue juga dapat digunakan sebagai pembersih non-abrasif alami yang dapat membantu membersihkan sisa makanan di lemari es.

2. Cuka

Cuka putih yang dicampur dengan air berfungsi sebagai pembersih makanan.

Tenang saja Moms, cuka aman digunakan dan dapat memecah kotoran yang mungkin terkumpul di celah-celah, rak, dan di bagian dalam lemari es.

3. Sabun cuci piring dan air hangat

Sabun pencuci piring ringan yang dicampur dengan air hangat dapat digunakan untuk melunakkan sisa makanan yang menempel dan kotoran membandel lainnya di rak, tempat sampah, dan interior lemari es.

4. Lemon

Kalau punya lemon sisa, jangan dulu dibuang, Moms.

Moms bisa lo memanfaatkannya untuk membersihkan kulkas yang bau.

Baca Juga: Wajib Tahu, Cara Penyimpanan Kurma Agar Awet di Kulkas yang Tepat! Dijamin Anti Jamur