Jadwal Buka Puasa & Salat Aceh, Medan, Padang, Palembang, Jambi 30 Maret 2023

By Aullia Rachma Puteri, Kamis, 30 Maret 2023 | 14:30 WIB
Jadwal buka puasa dan salat Aceh, Medan, Padang, Palembang, Jambi pada Kamis, 30 Maret 2023 (Freepik/nikitabuida)

Artinya: "Ya Allah karena-Mu aku berpuasa, dengan-Mu aku beriman, kepada-Mu aku berserah dan dengan rezeki-Mu aku berbuka (puasa), dengan rahmat-Mu, Ya Allah Tuhan Maha Pengasih,"

Selain membaca bacaan doa buka puasa, salah satu amalan buka puasa yang dianjurkan adalah menyegerakan berbuka. Setelah azan Maghrib berkumandang, umat muslim dianjurkan untuk segera berbuka dan tidak perlu menunggu azan selesai.

Hal ini sebagaimana hadis berikut:

"Manusia akan senantiasa berada dalam kebaikan selama mereka menyegerakan berbuka," (HR. Bukhari dan Muslim).

Amalan buka puasa selanjutnya adalah mengucapkan bismillah sebelum berbuka. Setiap muslim ketika hendak makan dianjurkan untuk mengucap bismillah.

Hal ini sebagaimana yang telah disebutkan dalam sebuah hadis, artinya:

"Apabila salah seorang di antara kalian makan, maka hendaknya ia menyebut nama Allah Ta’ala (yaitu membaca ‘bismillah’). Jika ia lupa untuk menyebut nama Allah Ta’ala di awal, hendaklah ia mengucapkan: "Bismillaahi awwalahu wa aakhirohu (dengan nama Allah pada awal dan akhirnya," (HR. Abu Daud dan At Tirmidzi).

Amalan buka puasa berikutnya, yaitu minum dengan tiga napas. Hal ini sebagaimana yang disebutkan dalam sebuah hadis shahih, artinya:

"Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam biasa minum dengan tiga nafas. Jika wadah minuman didekati ke mulut beliau, beliau menyebut nama Allah Ta’ala. Jika selesai satu nafas, beliau bertahmid (memuji) Allah Ta’ala. Beliau lakukan seperti ini tiga kali," (Shahih, As Silsilah Ash Shohihah).

Setelah berbuka puasa, umat muslim juga dianjurkan untuk membaca bacaan doa buka puasa. Berikut hadis yang menganjurkan umat muslim berdoa setelah berbuka puasa:

"Barang siapa yang makan makanan kemudian mengucapkan: "Alhamdulillaahilladzii ath’amanii haadzaa wa rozaqoniihi min ghairi haulin minnii wa laa quwwatin" (Segala puji bagi Allah yang telah memberiku makanan ini, dan merizkikan kepadaku tanpa daya serta kekuatan dariku), maka diampuni dosanya yang telah lalu," (HR. Tirmidzi).

 Baca Juga: Jadwal Buka Puasa & Salat Gorontalo, Makassar, Palu 29 Maret 2023