4. Resistensi insulin dalam tubuh
5. Masalah tidur dan kurangnya istirahat
Gejala PCOS
Gejala PCOS antara lain:
1. Siklus haid tidak teratur, durasi haid yang jauh lebih panjang dari sewajarnya juga menjadi tanda paling umum dari PCOS
2. Meningkatnya hormon androgen yang menyebabkan lebih hirsutism atau rambut tubuh yang lebih banyak
3. Indung telur yang membesar
Jika Moms memiliki gejala ini, baiknya segera konsultasikan ke dokter.
PCOS bisa menyebabkan komplikasi mengkhawatirkan seperti kemandulan, diabetes gestasional, risiko keguguran lebih tinggi, serta kelahiran prematur pada bayi.
Jika Moms mengetahui gejala di atas, sudah seharusnya Moms memeriksakannya pada dokter.
Cara Mencegah dan Mengatasi PCOS
Karena belum bisa diketahui penyebab utamanya, maka sebenarnya PCOS belum diketahui juga cara pencegahannya.
PCOS juga sebenarnya tidak bisa untuk benar-benar disembuhkan.