Begini Caranya Membersihkan Lantai Kamar Mandi yang Berlumut, Siapkan Baking Soda

By Amallia Putri, Minggu, 9 April 2023 | 22:00 WIB
Membersihkan lumut di lantai kamar mandi (Freepik.com)

2. Gunakan cuka

Cuka adalah bahan alami yang dapat membantu menghilangkan lumut dan jamur pada lantai kamar mandi.

Campurkan cuka dengan air dalam botol semprot dengan perbandingan 1:1, lalu semprotkan pada lantai kamar mandi yang berlumut.

Biarkan selama 10-15 menit, lalu bersihkan dengan sikat dan bilas dengan air bersih. Jangan lupa untuk membuka jendela atau ventilasi agar bau cuka tidak terlalu kuat.

3. Gunakan baking soda

Baking soda adalah bahan alami lain yang dapat membantu membersihkan lantai kamar mandi berlumut.

Campurkan baking soda dengan air hingga membentuk pasta, lalu oleskan pada lantai kamar mandi yang berlumut.

Biarkan selama 10-15 menit, lalu bersihkan dengan sikat dan bilas dengan air bersih.

Baking soda juga dapat membantu menghilangkan bau tidak sedap pada lantai kamar mandi.

4. Gunakan larutan pemutih

Jika lumut dan jamur pada lantai kamar mandi sudah terlalu banyak dan sulit dihilangkan, gunakan larutan pemutih.

 Baca Juga: Tips dan Trik Membersihkan Dalam Dispenser Agar Tidak Ada Lumut