Rekomendasi Tempat Wisata Libur Lebaran 2023 di Jakarta, Harga Tiket Murah Meriah

By Aullia Rachma Puteri, Rabu, 12 April 2023 | 17:30 WIB
Rekomendasi tempat wisata libur lebaran 2023 di Jakarta (Freepik)

Nakita.id - Setelah bermaaf-maafan pada sanak saudara, libur lebaran 2023 enaknya liburan ke tempat-tempat seru.

Apalagi buat kalian yang bakal mudik atau tinggal di Jakarta selama Idulfitri, bisa nih mengunjungi beberapa tempat asyik ini.

Tenang, harga tiketnya murah tapi Moms dan Dads bisa menyenangkan hati satu keluarga.

Mana saja ya tempat wisata yang cocok dikunjungi saat libur lebaran 2023 di Jakarta?

Simak selengkapnya di sini.

Rekomendasi Tempat Wisata di Jakarta Saat Libur Lebaran 2023

1. Monumen Nasional (MONAS)

Mungkin tempat ini adalah tempat wisata bagi warga negara Indonesia.

Benar sekali, Indonesia terkenal dengan monumen kebanggaan yang digagas oleh Presiden Soekarno ini. Sering kali disebut Monas, monumen ini juga menjadi monumen yang tertinggi di Indonesia.

Bahkan, yang membuat Monas ini keren adalah puncaknya yang dilapisi dengan emas.

Bagi Moms dan Dads yang ingin ke Monas, kalian hanya perlu mengeluarkan Rp5000 saja.

Jika ingin menikmati pemandangan dari puncak, cukup membayar biaya tambahan Rp10.000.

Baca Juga: Berkunjung ke Situ Cipondoh Bareng Keluarga Akhir Pekan, Jadi Tempat Wisata Hits di Tangerang Sejak Awal Tahun 2023

Cocok untuk menghabiskan libur lebaran 2023 sembari belajar sejarah Indonesia juga.