GERD Menyebabkan Berat Badan Turun Drastis, Simak Cara Mencegahnya

By Poetri Hanzani, Kamis, 13 April 2023 | 11:08 WIB
Gastroesophageal reflux disease (GERD) bisa menyebabkan berat badan turun drastis. (Pexels / Sora Shimazaki)

Nakita.id - Ada banyak faktor yang menyebabkan berat badan turun.

Jika berat badan turun bukan karena diet dan olahraga, kemungkinan menandakan masalah kesehatan.

Salah satunya bisa dikarenakan Gastroesophageal reflux disease (GERD).

Gastroesophageal reflux disease (GERD) bisa menyebabkan berat badan turun drastis.

Berat Badan Turun karena GERD

Melansir dari Medical News Today, seseorang dengan GERD mungkin mengalami mual dan kesulitan atau nyeri saat menelan.

Seiring waktu, kondisi tersebut dapat menyebabkan hilangnya napsu makan dan muntah terus-menerus, yang mengindikasikan komplikasi GERD.

Moms mungkin akan mengonsumsi lebih sedikit makanan karena gejala yang memengaruhi makan dan pencernaan.

Inilah sebabnya mengapa penurunan berat badan yang tidak dapat dijelaskan merupakan kemungkinan komplikasi dari kondisi tersebut. Adapun gejala GERD meliputi:

- Mulas, sensasi terbakar di tengah dada

- Memuntahkan makanan dari lambung ke kerongkongan

- Masalah menelan

Baca Juga: Penyebab Berat Badan Turun saat Puasa dan Cara Mengatasinya