Gak Harus Potong Rambut, Begini Cara Menghilangkan Kutu di Rambut dengan Bahan Alami Rumahan

By Ratnaningtyas Winahyu, Kamis, 27 April 2023 | 19:30 WIB
Cara menghilangkan kutu di rambut dengan bahan alami rumahan (Freepik.com)

Di sebuah studi tahun 2010, peneliti mengukur efek campuran pohon teh dan minyak lavender pada kutu kepala pada 42 orang.

Setelah tiga perawatan dengan interval mingguan, 41 peserta tidak lagi memiliki kutu rambut. Tingkat keberhasilan ini sebanding dengan banyak resep.

Namun, penelitian lain yang menilai minyak pohon teh sebagai pengobatan kutu rambut menemukan obatnya kurang efektif.

Selain itu, Moms juga perlu hati-hati karena minyak pohon teh terkadang bisa mengiritasi kulit dan menyebabkan ruam atau gatal.

4. Mayones

Kalau mendengar mayones, Moms pasti langsung terpikir dengan makanan.

Padahal, mayones tidak hanya bisa digunakan untuk makanan, lo.

Ya, mayones juga disebut-sebut mampu membasmi kutu dan memudahkan untuk menyisirnya dari rambut.

Bahkan, mayones juga dikatakan mampu meredakan gatal dan iritasi kulit kepala yang disebabkan oleh kutu.

Sayangnya, sampai saat ini, belum ada penelitian pasti bahwa mayones dapat membunuh atau mengobati kutu.

Nah, itu dia Moms beberapa cara menghilangkan kutu di rambut dengan bahan alami rumahan.

Selamat mencoba!

Baca Juga: Kutu Bikin Kulit Kepala Gatal dan Iritasi, Begini Cara Mudah Hilangkan Kutu Rambut dengan Bahan Alami