Penerapan Pancasila dalam Kehidupan Bermasyarakat, Materi PKN Kelas X SMA Kurikulum Merdeka

By Ratnaningtyas Winahyu, Rabu, 17 Mei 2023 | 09:06 WIB
Materi PKN kelas X SMA Kurikulum Merdeka tentang penerapan Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat (Freepik.com/jcomp)

Sayangnya, kehidupan berbangsa kita tidak sepenuhnya dapat menerapkan hal ini.

Masih banyak terjadi tindakan-tindakan yang tidak menghargai harkat dan martabat manusia, seperti:

-Perundungan

-Diskriminasi

-Ujaran kebencian

-Kekerasan terhadap peserta didik dan guru

3. Persatuan Indonesia

Sila ketiga ini memberikan syarat mutlak kepada setiap bangsa Indonesia untuk menjunjung tinggi persatuan.

Persatuan di sini bukan bermakna terjadinya penyeragaman dari keragaman yang ada.

Melalui sila ini setiap bangsa Indonesia yang beragam ini diminta untuk bersatu padu, kompak tanpa perpecahan untuk bersama-sama memajukan bangsa dan negara Indonesia.

Faktanya, kita masih kerap menjumpai pendapat dan berita yang seringkali mengajak untuk saling menghasut dan memusuhi, lebih peduli terhadap bangsa lain tetapi acuh terhadap apa yang terjadi pada bangsa dan negara Indonesia.

Lebih parahnya, gerakan separatis yang hendak memisahkan diri dari Indonesia masih tetap eksis sampai saat ini.

Baca Juga: Pembentukan Piagam Jakarta, Materi Bab 1 PKN Kelas X SMA Kurikulum Merdeka