Ketahui Perbedaan Darah Flek Saat Haid dan Kehamilan, Ini Cara Membedakannya

By Aullia Rachma Puteri, Jumat, 19 Mei 2023 | 15:30 WIB
Beda flek haid dan hamil (Nakita/ Aullia)

Selain tanda di atas, ada perbedaan soal warna hingga intensitas keluarnya flek yang menjadi tanda awal menstruasi:

- Warna flek menstruasi umumnya dimulai dari cokelat atau merah muda, lalu lambat laun berubah jadi merah tua.

- Intensitas aliran flek menstruasi diawali dari flek sangat ringan lalu berubah lebih deras dalam beberapa hari, sampai kembali ringan dan berhenti.

- Flek menstruasi jamak disertai gejala kram yang intens dan lebih lama.

- Flek menstruasi juga terkadang ditemukan gumpalan darah di sela-sela siklus menstruasi.

2. Kehamilan

Dikutip dari Healthline, flek memang jadi ciri-ciri hamil 1 minggu.

Terjadinya flek sebagai tanda kalau sel telur berhasil dibuahi oleh sel sperma yang telah bersarang di rahim.

Tapi ada hal lain yang harus diketahui agar Moms tahu flek tersebut merupakan flek sebagai ciri-ciri hamil 1 minggu:

- Warnanya cenderung cokelat kemerahan.

- Keluarnya flek biasanya hanya berupa bercak sangat ringan.

- Kram perut yang menyertai keluarnya flek tanda kehamilan awal sangat ringan dan tidak lama.

Baca Juga: Tanda Flek Hamil Muda yang Berbahaya dan Cara Mengatasinya yang Tepat