Berperan Sama Mengajarkan Anak Melukis, Salah Satu Manfaatnya Bisa Meningkatkan Kreativitas

By Poetri Hanzani, Senin, 22 Mei 2023 | 10:28 WIB
Manfaat melukis yang bisa didapatkan anak. (Pexels / Tatiana Syrikova)

Jika masih bingung ingin memulai dari mana, Moms dan Dads bisa mencoba 2 ide berikut ini.

Ide Melukis untuk Anak

1. Melukis Kulit Telur

Kegiatan sederhana ini terasa menyenangkan. Tetapi anak-anak perlu berhati-hati agar tidak merusak kulit telur.

Moms dan Dads dapat meminta anak untuk melukis telur menggunakan warna pilihan mereka.

Lalu menggambar pola di atasnya untuk membuatnya lebih menyenangkan.

2. Lukisan Daun

Ide melukis lainnya untuk anak bisa mencoba membuat lukisan daun.

Moms dan Dads dapat membantu anak mencelupkan daun ke dalam cat, kemudian meletakkannya di atas selembar kertas putih.

Ini akan meninggalkan daun yang dicat indah di atas kertas.

Kalau sudah, cobalah minta anak mengulangi prosesnya dengan menggunakan berbagai warna.

Ubah menjadi kartu ucapan atau bingkai kreasi ini di kamar anak.

Bagaimana, mudah bukan?

Semoga membantu!

Baca Juga: Berperan Sama Mengajarkan Keuangan pada Anak Tidaklah Sulit, Dads Bisa Mulai dari Hal-hal Sederhana Ini