Tips dan Trik Cara Menjadi Member Gold Shopee, Enak Banyak Promonya!

By Aullia Rachma Puteri, Selasa, 23 Mei 2023 | 11:15 WIB
Cara menjadi member Shopee Gold (Dok. Nakita)

Nakita.id - Berikut cara menjadi member gold Shopee. Moms bisa dengan mudah mendapatkan fasilitas seperti gratis ongkir yang lebih banyak hingga keuntungan lainnya.

Cara Menjadi Member Gold Shopee

Shopee Member adalah salah satu bentuk apresiasi Shopee pada para pengguna setia, dengan memberikan keuntungan tambahan yang bersifat eksklusif berdasarkan level.

Jadi, semakin tinggi level yang Moms dapatkan, semakin banyak juga keuntungan yang bisa Moms dapat ketika belanja.

Keuntungan menjadi Shopee Member diantaranya, Moms bisa memperoleh lebih banyak voucher spesial seperti voucher gratis ongkir, cashback, hingga ShopeeFood.

Moms juga bisa mendapat harga eksklusif saat ada promo Shopee Member Day.

Selain itu, member Platinum bisa memperoleh pelayanan prioritas dari costumer service Shopee.

Untuk diketahui, terdapat empat kriteria level yang ada di Shopee Member yakni Classic, Silver, Gold, dan Platinum.

Jika Moms baru pertama kali daftar akun Shopee, otomatis Moms akan masuk ke dalam Shopee Member Classic.

Apabila sudah menyelesaikan 5 pesanan atau senilai Rp500.000, Moms akan naik tingkat menjadi Shopee Member Silver.

Jika jumlah pesanan meningkat sampai 35 pesanan atau senilai Rp3 juta, maka Moms akan menjadi Shopee Member tingkat Gold.

Nah yang terakhir, tingkat Platinum akan didapat dengan menyelesaikan 100 pesanan atau senilai Rp10 juta.

Baca Juga: Cocok Buat Tambah Cuan! Ini Cara Daftar Shopee Affiliate Lengkap dengan Syaratnya

Moms bisa klaim beragam keuntungan yang didapat dari Shopee Member.

Klik tab Saya dan masuk ke halaman Shopee Member.

Klaim ekstra voucher dan akses keuntungan lainnya di halaman Shopee Member Moms.

Moms bisa meningkatkan level Shopee Member Moms jika telah memenuhi salah satu dari minimum transaksi, dan pesanan selesai yang dibutuhkan untuk naik ke level berikutnya.

Sebagai informasi juga, transaksi yang tidak termasuk ke dalam perhitungan naik level Shopee member yakni transaksi pulsa, tagihan, serta paket data, dan transaksi lainya yang tidak sesuai dengan syarat dan ketentuan yang ada di Shopee.

Lalu bagaimana caranya untuk bisa sampai naik level menjadi Member Gold Shopee?

1. Pisahkan belanja menjadi beberapa kali meski satu toko

Nah, dulu saat tidak mengetahui tentang keuntungan pada setiap Shopee Loyalty Member, Moms pasti belanja asal beli dan asal sampai.

Yang penting, sekali beli, tidak ribet.

Namun, ternyata itu tidak membantu kita untuk cepat naik level.

Jadi, cara yang benar agar bisa cepat naik level adalah dengan memisah-misah barang belanjaan menjadi beberapa pengiriman meskipun dari toko yang sama.

Misalnya, ada beberapa produk pada toko NEXT ONE COSMETICS MART, nah maka jangan melakukan check out bersamaan semua langsung.

Baca Juga: Anti Ditolak, Cek Persyaratan Ajukan Pinjaman Shopee di Sini!

Tapi, dipisah. Kalau pada gambar tersebut bisa dipisah 2-3 kali pengiriman.

2. Pastikan batas belanja sudah mendapatkan gratis ongkir

Ketika memisahkan pengiriman barang, maka pastikan bahwa pada setiap pengiriman sudah memenuhi minimum nominal order agar mendapatkan gratis ongkir.

Jadi, selain hemat di ongkir, tetap bisa melakukan banyak transaksi.

Lalu bagaimana bila jatah ongkir dalam hari itu habis?

Sabar, lakukan pengiriman selanjutnya di hari berikutnya.

Tapi, bagaimana bila jatah ongkir bulanan yang habis?

Moms harus sering-sering cek promo Shopee di bagian halaman depan yaitu “Gratis Ongkir & Voucher”.

Apabila benar-benar habis, kalian dapat membeli paket gratis ongkir Shopee bulanan, yang tentunya lebih hemat daripada membayar ongkir tiap pengiriman.

3. Rajin cek target level Shopee Loyalty Member

Untuk mengetahui masih berapakah target transaksi order yang harus dilakukan, maka kita dapat melihatnya di bagian Shopee Loyalty Member.

Karena pada setiap level memiliki minimum transaksi order. Silver 3 transaksi, Gold 20 transaksi, dan Platinum 75 transaksi.

Mudah, kan? Selamat mencoba, yaa! 

Baca Juga: Metode Pembayaran Cicilan di Shopee, Ikuti Langkahnya Berikut Ini!