Kisaran Biaya Pasang Behel di Puskesmas Tahun 2023 dan Cara Daftarnya

By Aullia Rachma Puteri, Selasa, 23 Mei 2023 | 14:14 WIB
Biaya pasang behel di puskesmas (Dok. Nakita)

2. Proses Pemasangan Behel

Pada prosesnya pemasangan behel mulai dari pembersihan, penghalusan, dan pengeringan gigi agar kawat bisa melekat.

Selanjutnya, dokter akan mengaplikasikan lem untuk kawat gigi.

Dalam behel, kawat berfungsi sebagai jangkar untuk menahannya.

Bagian ini akan terlapis lem, kemudian akan disinari cahaya agar tidak mudah lepas.

Pemasangan behel akan berlangsung selama 30 – 40 menit.

3. Pasca Pemasangan Behel

Setelah selesai memasang behel, mungkin Moms akan merasa nyeri gigi selama 4 – 6 jam.

Rasa nyeri akan membaik dalam 3 – 5 hari.

Tapi, tak perlu khawatir, dokter akan memberikan obat pereda nyeri.

4. Kontrol Rutin

Moms perlu melakukan kontrol rutin ke dokter setelah memasangnya.

Dalam sesi kontrol ke dokter, kawat juga perlu ganti untuk menjaga kebersihannya.

Moms perlu kontrol antara 2 – 3 minggu sekali. Lama pengaplikasian behel gigi adalah 18 – 30 bulan.

Baca Juga: Biaya Pasang Behel di Puskesmas Murah, Tapi Ibu Hamil Tidak Boleh Pasang Behel karena Bisa Sebabkan Bayi Lahir Cacat hingga Keguguran, Ahli Sudah Peringatkan Bahayanya