Penjelasan Jenis-jenis Jaringan Tumbuhan, Materi Biologi Kelas XI Kurikulum Merdeka

By Diah Puspita Ningrum, Rabu, 24 Mei 2023 | 16:15 WIB
Jenis jaringan tumbuhan buku Biologi kelas XI (Buku Kemdikbud)

Jaringan meristem hanya terdapat di bagian-bagian tertentu dari tubuh tumbuhan.

2. Epidermis

Epidermis adalah lapisan sel terluar yang menutupi permukaan organ tubuh tumbuhan baik pada akar, batang, maupun daun. Bentuk dan fungsinya pada setiap organ berbeda.

Epidermis pada batang dan akar berbeda, untuk akar disebut epiblem/rhizoderm.

3. Jaringan parenkim

Jaringan parenkim terbentuk dari jaringan meristem dasar.

Jaringan parenkim terdiri atas sel-sel hidup yang tidak cukup terspesialisasi, jadi dapat berubah lagi menjadi sel meristem.

Dengan demikian, jaringan parenkim masih dapat membelah.

Kondisi demikian menjadi penting karena dapat memperbaiki bagian-bagian tumbuhan yang rusak.

4. Kolenkim

Baca Juga: Kunci Jawaban Aktivitas 2.14 Biologi Kelas XI Halaman 48-49 Kurikulum Merdeka

Kolenkim adalah jaringan hidup yang memiliki banyak sifat parenkim, berfungsi sebagai penguat pada organ muda maupun tua.