Cara Mencuci Keset Kamar Mandi Agar Tidak Menjadi Sarang Kuman

By Shannon Leonette, Selasa, 30 Mei 2023 | 16:43 WIB
Mencuci keset kamar mandi bisa dilakukan dengan dua metode, yakni dengan tangan dan mesin cuci. Begini cara mencucinya. (Freepik / pvproductions)

- Sabun cuci piring

- Kain

- Sikat

- Deterjen

Langkah-langkah:

1. Pertama, singkirkan debu atau kotoran yang menempel pada keset kamar mandi.

2. Kemudian, campurkan larutan pembersih dalam botol semprot yang terdiri dari satu bagian air, satu bagian cuka putih, dan satu hingga tiga sendok makan sabun cuci piring.

3. Semprotkan larutan pembersih langsung ke noda atau kotoran pada keset.

4. Biarkan larutan mengendap selama satu menit, lalu gosok noda itu dengan kain atau sikat bulu.

5. Selanjutnya, isi bak atau ember dengan setidaknya 15 cm air dan tuangkan beberapa sendok makan deterjen.

6. Tempatkan keset di ember dan gosok dengan spons.

Baca Juga: Cara Mencuci Keset di Rumah dengan Mudah, Bau Tidak Sedap dan Jamur Langsung Hilang Hanya dengan 3 Cara Ini