Wajib Tahu! Berikut Peran Penting Kader Posyandu untuk Para Remaja

By Diah Puspita Ningrum, Senin, 5 Juni 2023 | 11:30 WIB
Peran Kader Posyandu untuk remaja (Nakita.id/Kirana)

Nakita.id - Kenali apa saja peran kader Posyandu untuk remaja, simak penjelasannya!

Posyandu merupakan kegiatan dari, oleh, dan untuk masyarakat dalam usaha pelayanan meningkatkan kesehatan dasar.

Posyandu sendiri memiliki beberapa fungsi yang bisa dimanfaatkan oleh khalayak umum.

Seperti pemberian gizi, pemantauan kesehatan serta konsultasi.

Posyandu tidak hanya disediakan untuk anak, ibu hamil serta balita. Tapi juga untuk para remaja.

Di Posyandu remaja, para kader memiliki peran penting yang berbeda dari Posyandu anak dan lansia.

Peran Kader Posyandu untuk Remaja

Melansir dari laman Dinkes Kabupaten Pringsewu, Posyandu Remaja merupakan salah satu bentuk Upaya Kesehatan Bersumner Daya Masyarakat (UKBM).

Posyandu Remaja memiliki tujuan berbeda dari Posyandu Balita, seperti:

- Meningkatkan peran remaja dalam perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi posyandu remaja.

- Meningkatkan Pendidikan Keterampilan Hidup Sehat (PKHS).

- Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan remaja tentang kesehatan reproduksi bagi remaja.

Baca Juga: Ketahui Peran Kader Posyandu dalam Pendampingan Ibu Hamil Selama Pemeriksaan 

- Meningkatkan pengetahuan terkait kesehatan jiwa dan pencegahan penyalahgunaan NAPZA.

- Mempercepat upaya perbaikan gizi remaja.

- Mendorong remaja untuk melakukan aktivitas fisik.

- Melakukan deteksi dini dan pencegahan Penyakit Tidak Menular (PTM).

- Meningkatkan kesadaran remaja dalam pencegahan kekerasan.

Pelayanan Posyandu Remaja

Pada Posyandu Remaja ada berbagai macam pelayanan kesehatan di antaranya:

1. Pemeriksaan kesehatan

2. Pengecekan anemia pada remaja putri

3. Pemberian obat atau vitamin

Manfaat Posyandu Remaja

1. Memantau Kesehatan secara Rutin

Posyandu Remaja biasanya mengawali kegiatannya dengan melakukan pemeriksaan kesehatan secara menyeluruh. Sama seperti yang dilakukan pada Posyandu Balita.

Baca Juga: 5 Kegiatan Posyandu yang Bermanfaat untuk Anak, Moms Harus Tahu!

Hal ini rutin dilakukan setidaknya satu kali dalam satu bulan, untuk memantau kesehatan fisik sekaligus mental para remaja.

2. Sarana Sosialisasi

Tak hanya memantau kesehatan fisik dan mental, Posyandu Remaja juga bisa menjadi sarana para remaja untuk bersosialisasi dengan teman sebayanya, Moms.

Manfaat yang satu ini sangat penting bagi kesehatan psikologis remaja. Mengapa?

Dengan bersosialisasi antar teman sebayanya, akan membuat remaja bisa saling bercerita, bertukar pikiran hingga memberikan motivasi antar satu sama lain.

Karena dengan cara itu, biasanya anak yang sudah menginjak remaja akan lebih terbuka terhadap apa yang dirasakannya pada teman sesamanya. Sehingga, penting untuk mereka bersosialisasi.

3. Mendapatkan Pengetahuan tentang Kesehatan

Tak hanya memantau, di Posyandu remaja juga bisa membuat anak mendapatkan pengetahuan yang lebih dalam mengenai kesehatan lo, Moms.

Ada beragam kegiatan di Posyandu Remaja yang bisa membantu anak remaja untuk lebih memahami kondisi kesehatan.

Diantaranya seperti pengetahui tentang kesehatan reproduksi, pemenuhan gizi, aktivitas fisik hingga kekerasan pada remaja.

Edukasi lain yang dilakukan adalah Pedoman Hidup Sehat (PKHS), Penyakti Tidak Menular (PTM), masalah kesehatan jiwa, dan pencegahan penyalahgunaan NAPZA bagi remaja.

Baca Juga: 5 Manfaat Penting Pemberian Tablet Penambah Darah di Posyandu