Rincian Biaya Masuk Pondok Pesantren Assalaam Solo, Lengkap dengan Syarat Pendaftaran

By Diah Puspita Ningrum, Kamis, 8 Juni 2023 | 14:30 WIB
Biaya masuk Pondok Pesantren Assalaam (https://assalaam.or.id/)

Nakita.id - Berapa biaya masuk Pondok Pesantren Assalaam Solo? Yuk simak!

Pendidikan di pondok pesantren merupakan salah satu pilihan terbaik bagi banyak orang yang ingin mendapatkan pendidikan agama yang mendalam dan berkualitas.

Di antara pesantren yang terkenal di Indonesia, Pondok Pesantren Assalaam Solo memiliki reputasi yang gemilang dalam melahirkan generasi-generasi yang berkualitas dan berakhlak mulia.

Namun, di balik keunggulan pendidikan yang diberikan oleh Pondok Pesantren Assalaam Solo, ada sebuah tantangan yang seringkali menjadi hambatan bagi calon santri, yaitu biaya masuk.

Pondok Pesantren Assalaam Solo menawarkan program pendidikan yang beragam, mulai dari pendidikan dasar hingga pendidikan tinggi.

Program pendidikan tersebut meliputi pengajaran agama, bahasa Arab, bahasa Inggris, ilmu pengetahuan umum, serta keterampilan praktis.

Selain itu, pondok pesantren ini juga menyediakan fasilitas yang memadai untuk mendukung proses belajar-mengajar, seperti asrama, perpustakaan, masjid, dan laboratorium.

 Melansir dari laman resmi Pondok Assalaam, berikut adalah rincian biaya masuk hingga syarat pendaftaran.

Syarat Pendaftaran dan Biaya Masuk Pondok Assalaam Solo

Rincian Biaya

- Syahriyah bulan Juli 2023 : Rp2.500.000

- Uang semester 1 tahun : Rp500.000

Baca Juga: Daftar Biaya Masuk Sekolah Swasta Kristen di Jakarta Selatan

- Uang buku 1 tahun : Rp1.450.000

- Iuran MPP dan Ikmas 1 tahun : Rp200.000

- Ta'aruf dan orientasi santri: Rp350.000

- Paket fasilitas kamar: Rp1.250.000

- Paket seragam: Rp1.200.000

- Uang jamkesten 1 tahun: Rp600.000

- Uang pangkal: Rp15.000.000

- Uang sumbangan pembangunan minimal: Rp1.500.000

Dengan rincian ini, biaya yang harus dibayarkan seorang siswa adalah Rp24.550.000.

Syarat Pendaftaran

- Mengisi formulir pendaftaran secara online

Baca Juga: Biaya Masuk SMA Al Azhar Tahun Ajaran 2023/2024 Terbaru, Segera Siapkan Uangnya

- Membayar biaya pendaftaran Rp350.000

- Mengunggah dokumen pendukung:

1. Pas foto berwarna background merah untuk santriwan dan biru untuk santriwati

2. Akta kelahiran dan KK asli dalam bentuk scan

3. Surat keterangan sekolah yang dinyatakan lulus

- Mengisi syrat pernyataan prang tua

Nah, itu tadi adalah berbagai informasi mengenai syarat masuk dan biaya masuk Pondok Pesantren Assalaam Solo.

Semoga membantu!

Baca Juga: Biaya Masuk Sekolah Cikal, Sekolah Bergengsi Kumpulan Anak-anak Artis