Rekomendasi Mesin Cuci Otomatis Murah dan Hemat Listrik untuk di Rumah

By Aullia Rachma Puteri, Selasa, 13 Juni 2023 | 19:00 WIB
Rekomendasi mesin cuci otomatis hemat listrik (Freepik.com)

Harga AQUA FQD-105728QD: Rp9,9 juta

3. SHARP ES-FL 1410DPX

SHARP ES-FL 1410DPX

SHARP ES-FL 1410DPX merupakan mesin cuci langsung kering yang mempunyai kaca panel sentuh yang mampu menambah kesan berkelas pada tampilannya. Desainnya juga ramping dengan panel kaca dan permukaan yang miring sehingga memberi fungsi yang bersih.

Dilengkapi oleh Program Smart Control untuk memberi kemudahan dalam pemakaian yang pintar serra menampilkan fungsi yang dibutuhkan disesuaikan oleh keperluan pengguna.

Tampilannya besar serta jelas demi kemudahan dan kenyamanan saat dioperasikan. Terdapat pola drum unik yang menghadirkan aliran air dalam jumlah banyak guna memastikan performa mencucinya yang tinggi.

Selain itu, drum tersebut mampu meminimalisir munculnya bau serta jamur supaya pakaian Moms tetaplah higienis dan bersih.

Harga SHARP ES-FL 1410DPX: Rp8,9 juta

4. Samsung WD10K6410OX

Samsung WD10K6410OX

Telah hadir Samsung WD10K6410OX yang bukan hanya mampu mencuci saja, tetapi bisa mengeringkan cucian juga.

Semakin lengkap lagi karena mesin cuci tersebut mengusung teknologi bernama AirWash yang bisa memberi solusi keperluan pengguna yang sibuk tetapi tetap ingin tampil oke.

Mesin cuci dari Samsung ini dapat mencuci sampai keringkan pakaian tanpa harus Moms jemur lagi.

Baca Juga: Ukuran dan Kapasitas Mesin Cuci 2 Tabung Berbagai Merek, Cek Moms!