Simak Tips Ampuh Supaya Bebas Biaya Penanganan di Shopee, Bisa Lebih Hemat

By Diah Puspita Ningrum, Selasa, 20 Juni 2023 | 11:30 WIB
Cara menghilangkan beban biaya penanganan Shopee (Nakita/Kirana)

Nakita.id - Simak tips ampuh bebas biaya penanganan di Shopee, yuk simak!

Biaya penanganan Shopee merupakan biaya yang dibebankan kepada pembeli setiap kali melakukan checkout produk.

Biaya ini berlaku jika pembelian dilakukan melalui situs atau aplikasi.

Besaran biaya penangan bervariasi tergantung pada metode pembayaran.

Kabar baiknya, ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk menghilangkan biaya penanganan.

Melansir dari berbagai sumber, berikut adalah sejumlah tipsnya. Yuk simak!

Tips Bebas Biaya Penanganan Shopee untuk Penjual dan Pembeli

1. Menggunakan voucher

Shopee menyediakan voucher untuk gratis ongkir hingga cashback.

Moms bisa menggunakan voucher ini untuk mengurangi biaya penanganan.

Voucher ini bisa digunakan untuk memberikan potongan harga kepada pembeli dan penjual.

2. Menjadi Star Seller

Baca Juga: Anti Gagal! Begini Cara Buat Media Promosi Penjualan di Shopee Biar Enggak Sepi Pembeli

Penjual Shopee yang sudah berstatus sebagai Star Seller diberi kesempatan untuk mengurangi biaya penanganan.

Star Seller sendiri merupakan penjual yang memiliki performa penjualan baik.

Dengan menjadi Star Seller, kalian bisa mendapatkan potongan biaya penanganan.

3. Optimalkan harga produk

Bagi penjual, kalian bisa membebaskan biaya penanganan dengan optimalisasi harga produk.

Kalian bisa melakukan penyesuaian harga produk agar tetap untuk meski dipangkas biaya penanganan.

4. Gunakan Shopeepay

Pembeli bisa mendapatkan keringanan biaya penanganan dengan menggunakan metode pembayaran Shopeepay.

Shopeepay merupakan metode belanjar dari Shopee dengan tarif biaya penanganan 0%.

Jadi, pembeli tidak perlu khawatir dibebani biaya penanganan.

Meski begitu, transfer Shopeepay membutuhkan biaya layanan sebesar Rp1.000.

Baca Juga: Strategi Supaya Pembeli Makin Banyak, Ini Cara Buat Media Promosi Penjualan di Shopee

5. Gunakan Shopee COD

Pembeli yang menggunakan layanan COD dibebaskan biaya penanganan di pemesanan pertama.

Shopee baru membebankan biaya pelayanan dengan metode COD pada pemesanan selanjutnya.

Kalian bisa memanfaatkan fasilitas ini cukup dengan menyiapkan uang ketika barang diantar.

Nah, itu tadi adalah sejumlah cara untuk menghilangkan beban biaya penanganan Shopee.

Semoga membantu, Moms!

Baca Juga: Kenapa Shopee PayLater Tidak Bisa Digunakan? Ini Alasan dan Solusinya