Oh Ternyata Ini Tujuan Pemberian PMT Ibu Hamil, Bisa Mencegah Stunting

By Aullia Rachma Puteri, Senin, 26 Juni 2023 | 16:11 WIB
Tujuan pemberian PMT ibu hamil (Dok. Nakita/Adel)

Sehingga bisa membantu ibu hamil terutama yang alami kekurangan energi kronis.

Perlu diingat meski ibu hamil mendapatkan PMT Posyandu, juga perlu mendapat asupan makanan utama yang kaya gizi.

Melansir P2ptm Kemkes, pemenuhan gizi anak sedari dini bahkan sejak dalam kandungan perlu diperhhatikan.

1000 HPK dimulai sejak fase kehamilan (270 hari) hingga anak berusia 2 tahun (730 hari).

Status gizi ibu sebelum hamil juga sangat penting.

Sebab, hal itu menentukan awal perkembangan plasenta dan embrio.

Kebutuhan gizi akan meningkat pada fase kehamilan.

Beberapa nutrisi yang sangat dibutuhkan selama kehamilan diantaranya energi, protein, serta beberapa vitamin dan mineral.

Sehingga ibu hamil perlu memperhatikan nutrisi pada makanan serta kuantitasnya.

Untuk mendapatkan PMT khusus ibu hamil seperti biskuit, bisa lakukan cara ini:

Moms bisa mendapatkan biskuit PMT ini secara gratis ketika datang ke Posyandu.

Baca Juga: Jadwal Menu PMT Lengkap di Posyandu Balita Beserta Kandungan Gizi

Ibu hamil juga bisa mendapatkan biskuit ini di Puskesmas setempat.

Biasanya Puskesmas akan memberikan biskuit ini saat Moms periksa kehamilan.

Hanya saja, biskuit ibu hamil dari Puskesmas biasanya hanya diberikan kepada Moms yang dinilai kurang gizi.

PMT ini akan diberikan terus kepada ibu hamil sampai dianggap cukup gizi.

Selain PMT ini, Moms juga disarankan untuk mengonsumsi makanan bergizi.

Ini karena PMT saja tidak cukup untuk mencegah kurang gizi pada ibu hamil dan janin.

Baca Juga: Ide Kreasi Menu PMT Ibu Hamil di Posyandu yang Bergizi Tinggi