Serba-serbi Biaya, Kurikulum, dan Fasilitas Sekolah Global Islamic School, Ada Kolam Renang hingga Studio Musik!

By Ratnaningtyas Winahyu, Selasa, 27 Juni 2023 | 11:00 WIB
Biaya, fasilitas, dan kurikulum Global Islamic School (Tangkap layar http://www.global-islamic.com/)

Nakita.idTahun ajaran baru 2023/2024 sebentar lagi akan dimulai. Apakah Moms sudah menemukan sekolah yang cocok untuk Si Kecil?

Apabila Moms mencari sekolah islam, salah satu rekomendasi yang dapat menjadi pertimbangan adalah Global Islamic School.

Yuk, kenali lebih dalam mengenai kurikulum, fasilitas, hingga biayanya!

Kurikulum Global Islamic School

Melansir dari laman resmi Global Islamic School, sekolah umum ini menerapkan Kurikulum Nasional Plus bermuatan Islam yang nilai-nilainya diinternalisasikan dalam semua aspek pembelajaran

Program pendidikan agama yang diajarkan pun terintegrasi dalam kultur sekolah dan menerapkan nilai-nilai pendidikan karakter bangsa Indonesia.

Sekolah yang didirikan pada tahun 2002 ini juga mengadopsi kurikulum berwawasan global, Moms.  

GIS memiliki program pendidikan Bahasa Inggris yang integratif & komunikatif dengan peningkatan empat keterampilan berbahasa Inggris yang disampaikan oleh ESL (English as a Second Language) Teacher.

Metode pembelajaran GIS adalah aktif, inovatif, dan kreatif sehingga mendukung proses teaching menjadi learning.

Tapi menariknya, sumber belajar bukan hanya berasal dari guru. Guru juga berperan sebagai fasilitator, edukator, dinamisator, motivator, dan evaluator (Student Centered Oriented).

Adapun jenjang pendidikan yang terdapat dalam Global Islamic School adalah:

Playgroup dan kindergarten

Baca Juga: Lengkap Rincian Biaya Sekolah SD Binus School Semarang serta Fasilitasnya

- Sekolah Dasar/SD (Primary)

- Sekolah Menengah Pertama/SMP (Junior High)

- Sekolah Menengah Atas/SMA (Senior High)

Tak berhenti sampai di situ, Global Islamic School juga mempunyai international program, yaitu:

- Edutrip Singapore

- Homestay London

- Homestay Melbourne

Biaya Global Islamic School

Berikut komponen biaya yang harus dibayarkan siswa ketika bersekolah di GIS.

- Uang pangkal, dibayarkan 1 kali selama menjadi siswa di salah satu unit sekolah GIS.

- Uang perlengkapan, dibayarkan 1 kali di awal tahun ajaran (1 tahun 1 kali).

- Uang kegiatan, dibayarkan 1 kali di awal tahun ajaran (1 tahun 1 kali).

Baca Juga: Biaya Sekolah SMP SIS di Surabaya, Sekolah Swasta Bergengsi dengan Tenaga Pengajar Luar Negeri

- Uang BKOMG, dibayarkan 1 kali di awal tahun ajaran (1 tahun 1 kali).

- Iuran SPP, dibayarkan setiap bulan.

- -Iuran ekstrakurikuler, dibayarkan sesuai dengan jenis dan frekuensi ekstrakurikuler, dibayarkan setiap 1 semester (1 semester 1 kali).

Rincian biayanya sebagai berikut:

- Formulir pendaftaran: Rp650.000

- Uang Pangkal: Rp30.500.000

- Uang Kegiatan per tahun: Rp2.630.000

- Uang Perlengkapan per tahun: Rp5.150.000

- SPP per bulan: Rp2.000.000

- BKOMG per tahun: Rp300.000

Di samping itu, pihak GIS juga memberikan potongan biaya bagi siswa yang berprestasi dari unit sekolah GIS yang melanjutkan ke unit sekolah berikutnya.

Baca Juga: Rincian Biaya Sekolah SMP Binus School Semarang, Cek di Sini!

Berikut besaran potongan biaya ini.

- Peringkat I, bebas uang pangkal 100 persen.

- Peringkat II, bebas uang pangkal 80 persen.

- Peringkat III, bebas uang pangkal 70 persen.

- Peringkat IV sampai X, bebas uang pangkal 50 persen.

Fasilitas Global Islamic School

Proses belajar di Global Islamic School turut didukung dengan fasilitas yang mumpuni, seperti:

- Area olahraga

- Lab science

- Studio podcast

- Aula bulutangkis

- Perpustakaan

Baca Juga: Lengkap! Intip Biaya Masuk Sekolah Cikal Surabaya Beserta Fasilitasnya

- Lab ICT

- Studio musik

- Kolam renang

- Area bermain

- Ruang kelas

- Auditorium

Adapun fasilitas pendukung lainnya adalah:

- Masjid

- Klinik kesehatan

Nah, itu dia Moms kurikulum, biaya, dan fasilitas sekolah Global Islamic School.

Tertarik mendaftarkan Si Kecil di sana?

Baca Juga: Untuk Orangtua! Inilah Rincian Biaya Sekolah SMPIT Assyifa Boarding School Subang