Berperan Sama Mengatasi Anak yang Kelebihan Berat Badan, Dads Perlu Memberi Contoh dengan 5 Hal Ini

By Ratnaningtyas Winahyu, Rabu, 5 Juli 2023 | 09:26 WIB
#BerperanSama mengatasi anak yang kelebihan berat badan (Freepik.com/pvproductions)

1. Jadilah panutan yang baik

Jadikan makan sehat dan aktivitas fisik teratur sebagai urusan keluarga. Semua orang akan mendapat manfaat, dan tidak ada yang akan merasa diasingkan.

Dads bisa bertukar pendapat dengan semua anggota keluarga untuk mengukur minat mereka saat mencoba hobi baru dari waktu ke waktu.

2. Sediakan camilan bergizi

Pastikan asupan makanan yang Dads dan keluarga konsumsi bergizi.

Misalnya, dengan makan buah-buahan bersama yoghurt rendah lemak, sayur-sayuran, atau sereal gandum dengan susu rendah lemak.

3. Eksperimen untuk menentukan preferensi anak

Jangan berkecil hati jika anak tidak langsung menyukai makanan baru.

Biasanya dibutuhkan beberapa kali pemaparan terhadap suatu makanan sebelum dapat diterima.

4. Pastikan tidur yang cukup

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa kurang tidur dapat meningkatkan risiko obesitas.

Kurang tidur dapat menyebabkan ketidakseimbangan hormon yang meningkatkan nafsu makan.

5. Cari dukungan yang tepat

Jika Dads mengalami kesulitan mempertahankan gaya hidup sehat untuk diri sendiri dan anak-anak, cobalah mencari bantuan dari pihak yang tepat seperti petugas kesehatan atau ahli diet bersertifikat di rumah sakit setempat.

Mereka mungkin dapat merujuk ke program pengelolaan berat badan yang ramah anak.

Nah, itu dia Dads beberapa cara #BerperanSama mengatasi anak yang kelebihan berat badan. Semoga bermanfaat, ya!

Baca Juga: Bisa Dimulai Sejak Dini, Ketahui Cara Berperan Sama Mengajarkan Anak Disiplin yang Baik untuk Tumbuh Kembangnya