Waspadai! Kondisi dan Perilaku Ibu Hamil yang Menyebabkan Anak Stunting

By Diah Puspita Ningrum, Jumat, 7 Juli 2023 | 16:30 WIB
Kondisi ibu hamil yang menyebabkan stunting (Pexels)

Nakitai.id - Waspadai stunting, berikut ini adalah perilaku ibu hamil yang menyebabkan anak stunting.

Masa kehamilan merupakan periode penting dalam kehidupan seorang ibu dan janin yang dikandungnya.

Kesehatan ibu hamil memainkan peran krusial dalam pertumbuhan dan perkembangan anak.

Sayangnya, beberapa perilaku ibu hamil dapat berpotensi menyebabkan stunting pada anak.

Stunting, yaitu pertumbuhan fisik dan perkembangan otak yang terhambat, bisa disebabkan oleh faktor seperti pola makan yang tidak seimbang, kurangnya asupan gizi, kekurangan zat besi, dan pola hidup tidak sehat.

Kebiasaan merokok, mengonsumsi alkohol, serta tidak memperhatikan kebersihan dan sanitasi juga dapat berkontribusi terhadap risiko stunting pada anak.

Oleh karena itu, penting bagi ibu hamil untuk menjaga pola makan seimbang.

Mulai mengonsumsi nutrisi yang cukup, dan menghindari perilaku yang dapat membahayakan kesehatan janin.

Melansir dari laman NCBI, berikut adalah penjelasan dari perilaku ibu hamil terhadap risiko stunting anak.

Kondisi Ibu Hamil yang Menyebabkan Stunting

1. Nutrisi

Pengetahuan ibu hamil soal nutrisi sangat penting.

Baca Juga: Yuk Berikan Anak Ikan Bandeng untuk Mencegah Stunting, Ini Daftar Lengkap Nutrisinya