10+ Inspirasi Nama Bayi Perempuan, Punya Makna Religius dan Nuansa Kristiani

By Shannon Leonette, Rabu, 2 Agustus 2023 | 19:15 WIB
Dads bisa cek beberapa inspirasi nama bayi perempuan berikut yang memiliki makna religius dan nuansa Kristiani. (Pexels.com)

Nakita.id - Apakah Dads sedang kebingungan mencari nama bayi perempuan?

Untuk Dads yang beragama Kristen bisa mencari informasi nama bayi perempuan nuansa Kristiani.

Agar semakin berkah, Dads bisa memilih nama bayi perempuan yang bermakna religius.

Penasaran? Yuk, simak ulasan lengkapnya berikut ini!

Inspirasi Nama Bayi Perempuan Nuansa Kristiani dan Bermakna Religius

1. Anna

Dalam bahasa Ibrani dan Yunani, Anna berarti "berkah".

Meski sudah ada sejak zaman kuno, nama ini masih populer digunakan banyak orangtua.

2. Ariel

Ariel memiliki arti "Singa Tuhan" dalam bahasa Ibrani, Moms.

Ariel sendiri mudah Moms kenali dalam kartun Disney The Little Mermaid, yang merupakan tokoh utamanya.

3. Bethany

Berakar dari bahasa Ibrani, Bethany memiliki arti "rumah penyambutan".

Nama bayi ini terinspirasi dari salah satu nama desa yang disebut dalam Alkitab, yakni Betania.

4. Candace

Dalam bahasa Latin, Candace memiliki arti "tulus", "murni, suci", atau "putih".

Baca Juga: Arti Nama Ester Cocok untuk Nama Bayi Perempuan Kristen dan Lengkap dengan Nama Panjang, Terdapat dalam Alkitab

Dalam Alkitab, Candace disebut sebagai ratu bangsa Etiopia.

5. Diana

Nama bayi perempuan satu ini berarti "surgawi, ilahi" atau "subur" dalam bahasa Latin, Moms.

Salah satu tokoh penting asal Inggris yang menggunakan nama ini adalah Putri Diana.

6. Dinah

Nama bayi perempuan ini memiliki arti "Tuhan akan menghakimi" dalam bahasa Ibrani.

Sebagai informasi, Dinah adalah putri dari Yakub dan Leah dalam Perjanjian Lama Alkitab.

7. Drusilla

Dalam bahasa Latin, Drusilla berarti "berbuah".

Berdasarkan kisah di Alkitab, Drusilla dan suaminya, Feliks, mengunjungi Paulus ketika ditahan hanya untuk mendengarkan ajaran firman.

8. Elisha

Dalam bahasa Ibrani, nama bayi perempuan ini memiliki arti "Tuhan adalah keselamatan".

Fakta unik, Elisha sendiri merupakan nama laki-laki dalam Alkitab.

9. Elizabeth

Berakar dari bahasa Ibrani dan Yunani, Elizabeth berarti "sumpah Tuhan" atau "Tuhan melimpahkan".

Dalam kisah Perjanjian Baru Alkitab, Elizabeth merupakan ibu dari Yohanes Pembaptis, yang membaptis Yesus di Sungai Yordan.

Baca Juga: Arti Nama Greta untuk Nama Bayi Perempuan Kristen, Lengkap dengan Rangkaian Nama Panjang

10. Hannah

Diambil dari bahasa Ibrani, Hannah berarti "berkah" atau "kebaikan".

Dalam Alkitab, Hannah merupakan ibu dari Nabi Samuel, nabi besar bagi bangsa Israel di Perjanjian Lama.

11. Joanna

Nama bayi perempuan ini mengambil dari bahasa Latin yang berarti "Tuhan Maha Pengasih".

Dalam Alkitab, Joanna disembuhkan oleh Yesus Kristus dan memutuskan untuk mengikuti-Nya sambil membantu menyebarkan ajaran injil.

12. Moriah

Berakar dari bahasa Ibrani, Moriah memiliki arti "Tuhan adalah pengajarku".

Moriah sendiri bukanlah nama orang, melainkan nama gunung di Yerusalem.

13. Shiloh

Dalam bahasa Ibrani, Shiloh berarti "hadiah Tuhan, karunia Tuhan".

Shiloh adalah kota kuno yang dirujuk dalam Perjanjian Lama Alkitab.

14. Tabitha

Tabitha berarti "rahmat dan kecantikan" dalam bahasa Ibrani.

Tabitha sendiri merupakan seorang murid ini tinggal di Yope, sebuah pelabuhan di Yerusalem.

Itulah beberapa inspirasi nama bayi perempuan bermakna religius dan bernuansa Kristiani ya, Dads. Tertarik dengan salah satu namanya?

Baca Juga: 36 Inspirasi Nama Bayi Perempuan Kristen dari Nama Artis Hollywood terkenal, Pantas Ternyata Artinya Luar Biasa!