Ternyata Gampang Banget! Begini Cara Mengetahui Nomor Virtual Account ShopeePay untuk Top Up Saldo

By Shannon Leonette, Jumat, 11 Agustus 2023 | 21:30 WIB
Moms bisa cek di sini bagaimana cara mengetahui nomor Virtual Account ShopeePay agar bisa melakukan top up. (Dok. Shopee)

2. Pilih Menu "ShopeePay"

Pada halaman utama Shopee, pilih menu "ShopeePay". Cara lainnya adalah memilih menu "Saya" di bagian pojok bawah dan pilih "ShopeePay".

Pada halaman ShopeePay, akan ada banyak menu untuk kegiatan transaksi.

Mulai dari "Isi Saldo", "Kode Bayar", "Bayar", "Transfer", "Minta Dana", dan "Tarik Dana".

3. Pilih Menu "Isi Saldo"

Selanjutnya, Moms bisa memilih "Isi Saldo" untuk mengetahui nomor Virtual Account ShopeePay.

Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, kode Virtual Account untuk top up ShopeePay berbeda-beda berdasarkan bank yang dipilih.

4. Pilih Menu "Bank Transfer"

Jika ingin melakukan top up, pilihlah menu "Bank Transfer". Nantinya, Moms akan akan diarahkan pada halaman yang terdapat beberapa pilihan untuk melalukan top up saldo ShopeePay.

5. Pilih "Rekening Bank"

Setiap pengguna mempunyai nomor Virtual Account sendiri yang telah diatur oleh Shopee secara otomatis dan tidak berubah.

Di dalam menu yang satu ini, Moms bisa memilih nomor Virtual Account pada setiap bank yang tersedia. Diantaranya seperti BCA, Mandiri, BNI, BRI, dan bank lain-lain.

6. Lakukan Top Up

Setelah memilih salah satu bank untuk melakukan top up, maka secara otomatis akan muncul detail dari nomor Virtual Account ShopeePay yang ingin diketahui.

Sebagai informasi, kode tersebut terdiri dari nomor Virtual Account dari bank yang diikuti dengan nomor telepon yang digunakan pada akun ShopeePay.

Itu tadi cara mengetahui nomor Virtual Account ShopeePay dengan mudah ya, Moms. Mudah sekali bukan? Jangan lupa untuk langsung mencobanya, ya.

Baca Juga: Cara Mudah Melihat Nomor ShopeePay, Cukup Hitungan Menit Saja