Cara Masuk SMA Taruna Nusantara Secara Gratis dan Cara Pendaftarannya

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Kamis, 24 Agustus 2023 | 20:30 WIB
Biaya dan cara masuk SMA Taruna Nusantara (Kompas TV)

Nakita.id - SMA Taruna Nusantara saat ini menjadi salah satu sekolah terbaik di Indonesia.

Bahkan, sekolah ini diincar ribuan siswa SMP di seluruh Indonesia untuk melanjutkan pendidikan.

SMA Taruna Nusantara merupakan sekolah swasta yang dikelola oleh lembaga Perguruan Taman Taruna Nusantara (LPTTN) yang berada dibawah naungan Yayasan Pengembangan Sumber Daya Pertahanan (YPSDP).

Sebagai informasi, saat menempuh pendidikan di SMA Taruna Nusantara, siswa membutuhkan biaya saat mendaftar hingga selama menempuh pendidikan. Sehingga jawaban dari apakah SMA Taruna Nusantara gratis adalah tidak.

Dilansir dari laman resmi SMA Taruna Nusantara, Kamis (24/8/2023) jika mengacu pada biaya pendidikan di SMA Taruna Nusantara pada tahun ajaran 2023/2024 ada beberapa komponen biaya pendidikan yang dibutuhkan.

Biaya sekolah di SMA Taruna Nusantara dibagi menjadi tiga kategori sesuai jalur pendaftaraan siswa baru. Yakni jalur beasiswa (BS), jalur Iuran Sekolah (IS) serta jalur Kontribusi Khusus (KK).

Masing-masing jalur pendaftaran siswa baru di SMA Taruna Nusantara ini juga berpengaruh terhadap biaya sekolah yang diperlukan.

Berikut rincian biaya sekolah SMA Taruna Nusantara sesuai dengan jalur penerimaan siswa baru:

1. Jalur Beasiswa

Siswa yang berhasil diterima di SMA Taruna Nusantara lewat jalur beasiswa akan dibebaskan dari sejumlah komponen pembiayaan. Seperti uang pangkal, uang komite sekolah, uang kontribusi khusus, biaya operasional pendidikan.

Namun demikian, siswa yang lolos lewat jalur Beasiswa di Taruna Nusantara tetap akan membayar sumbangan sukarela yang diisi sesuai kesanggupan.

Baca Juga: Rincian Biaya Sekolah SMA Taruna Nusantara Tahun 2023, Uang Mulai dari Pangkal Sampai Biaya Opersional Pendidikan per Bulan