Bayi Gumoh Terus-menerus? Jangan Khawatir, Ini Cara untuk Mengatasinya

By Diah Puspita Ningrum, Senin, 4 September 2023 | 11:00 WIB
Cara mengatasi bayi gumoh (Nakita/Naura)

Nakita.id - Moms mungkin bertanya-tanya bagaimana cara mengatasi gumoh pada bayi?

Gumoh merupakan kondisi di mana keluar cairan putih dari mulut bayi.

Biasanya, ini terjadi setelah si Kecil diberikan susu.

Gumoh berkaitan dengan salah satu fungsi organ bayi yang belum sempurna.

Yakni sfingter yang terletak di antara kerongkongan dan lambung.

Sfingter berguna untuk mencegah makanan atau minuman kembali ke mulut setelah ditelan.

Cara kerjanya adalah sfingter akan membuka bila ada makanan atau minuman masuk ke kerongkongan.

Dan sfingter akan menutup jika makanan atau minuman masuk ke lambung.

Pada bayi, sfingter ini tidak bisa berfungsi secara optimal.

Akibatnya, makanan dan minuman yang sudah ditelan bisa kembali ke kerongkongan.

Cara Mengatasi Bayi Gumoh

Melansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah penjelasan mengenai cara mengatasi bayi gumoh:

Baca Juga: Ketahui Perbedaan Gumoh dan Muntah pada Bayi Agar Tak Salah Menangani

1. Peganglah bayi dalam posisi tegak saat Moms memberinya makan agar susu yang masuk ke dalam perutnya dapat berjalan dengan baik hingga ke sistem pencernaan.

2. Tetap menyusui dengan situasi tenang.

Meminimalkan kebisingan dan gangguan lainnya, dan cobalah untuk tidak membiarkan bayi terlalu lapar sebelum ibu menyusui.

Jika bayi terganggu atau panik, dia akan cenderung menelan udara bersama dengan ASI atau susu formula.

3. Jika bayi minum susu formula atau ASI yang telah dipompa ke dalam botol, pastikan lubang pada puting tidak terlalu kecil agar bayi tidak menelan banyak udara.

Di sisi lain, jika lubang terlalu besar, bayi akan tersedak dan cegukan karena cairan yang datang terlalu cepat.

4. Sendawakan bayi setelah makan.

Berikan jeda waktu pada bayi selama menyusui untuk memberinya kesempatan bersendawa, sehingga bayi akan makan lebih banyak.

Bila bayi tidak bersendawa dalam beberapa menit, jangan khawatir.

Bayi mungkin tidak ingin bersendawa saat itu.

5. Menjaga tekanan dari perutnya.

Baca Juga: Jangan Panik! Begini Cara Mengatasi Bayi Gumoh yang Aman dan Benar

Pastikan pakaian dan popok bayi tidak terlalu ketat dan tidak menempatkan posisi perutnya di atas bahu Moms ketika bayi akan bersendawa.

6. Jangan menggerakkan tubuh bayi terlalu sering setelah dia makan dan coba agar bayi dalam posisi tegak selama setengah jam atau lebih.

Moms dapat menggendongnya, menempatkan dia pada kasur, atau beberapa bantal jika bayi sudah cukup besar.

7. Jangan memberi makan bayi terlalu banyak.

Jika bayi sering gumoh setelah makan tanda terlalu banyak makanan yang masuk.

Berikan takaran susu formula yang lebih sedikit atau menyusui dalam waktu yang lebih pendek.

8. Jika Moms menyusui, tanyakan kepada dokter apakah ada sebab dari pola makan Moms yang dapat membuat bayi gumoh.

9. Jika bayi cenderung gumoh saat tidur, perbaiki posisi kepalanya.

Tidak aman jika bayi tidur dengan bantal, tetapi Moms dapat menambahkan irisan busa di bawah salah satu ujung kasurnya kemudian letakkan kepalanya di sana agar aman.

Nah, itu tadi adalah cara mengatasi bayi gumoh terus-menerus.

Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Cara Mencegah Bayi Gumoh Setelah Minum Susu, Termasuk Ubah Posisi Menyusui