Benarkah Menyusui Bisa Menjadi KB Alami? Kenali Keuntungan dan Kerugiannya

By Shannon Leonette, Senin, 4 September 2023 | 17:53 WIB
Moms wajib tahu, menyusui ternyata merupakan sebuah KB alami yang tak banyak disadari. Begini penjelasannya, termasuk keuntungan dan kerugiannya. (Freepik / Drazen Zigic)

Nakita.id - Benarkah menyusui bisa menjadi KB alami?

Mungkin Moms pernah mendengar dari banyak orang kalau menyusui adalah salah satu bentuk KB alami.

Anggapan ini tentu benar dan bukan mitos belaka, Moms.

Nyatanya, menyusui merupakan salah satu bentuk KB alami.

Melansir Planned Parenthood, ketika menyusui secara eksklusif selama 6 bulan pertama setelah bayi lahir, tubuh secara alami berhenti berovulasi sehingga ibu menyusui tidak dapat hamil.

Tidak mengalami ovulasi juga berarti Moms tidak mengalami menstruasi.

Maka, tak heran kalau menyusui sebagai KB alami ini juga disebut sebagai lactational amenorrhea method (LAM).

Lactational disini merujuk pada aktivitas menyusui, sedangkan amenorrhea merujuk pada tidak mengalami menstruasi.

Keuntungan Menyusui Sebagai KB Alami

Moms harus tahu, menyusui memiliki banyak sekali manfaat khususnya sebagai KB alami.

Berikut ini beberapa keuntungan yang bisa Moms rasakan.

- Dapat mencegah kehamilan langsung ketika mulai menyusui

Baca Juga: Daftar Lengkap Jenis KB yang Aman untuk Ibu Menyusui, Moms Wajib Baca