Cara Membersihkan TV Layar Datar yang Tepat, Enggak Bikin Tergores!

By Shannon Leonette, Selasa, 12 September 2023 | 19:45 WIB
Moms bisa baca panduan berikut terkait cara membersihkan TV layar datar yang tepat dan tanpa tergores. Yuk, terapkan mulai sekarang! (Pexels.com)

Langkah-langkah: 

1. Matikan TV

Sebelum mulai membersihkan, pastikan Moms sudah mematikan TV terlebih dahulu ya.

Cara ini bertujuan untuk melihat dimana debu dan kotoran berkumpul, Moms.

Juga, memberikan waktu bagi layar TV untuk mendingin agar bisa dibersihkan dengan mudah.

2. Baca Buku Manual

Moms perlu tahu, ada banyak sekali teori terkait cara membersihkan TV yang tepat.

Jika Moms masih ragu, Moms bisa membaca buku manual terkait cara membersihkan TV yang tepat.

Selain mencegah munculnya goresan, cara ini juga terbilang aman sehingga tidak memperpendek usia ketahanan TV LED.

3. Seka Layar TV dengan Kain Mikrofiber

Menyeka layar TV dengan lembut menggunakan kain mikrofiber kering mungkin satu-satunya metode yang disepakati secara universal untuk membersihkan TV layar datar.

Meski cara ini dapat membersihkan serat pada permukaan, tetapi mungkin tidak cukup menghilangkan minyak atau kotoran yang menempel.

Baca Juga: 5+ Tips Mengejutkan untuk Membersihkan Layar TV LED di Rumah dan Membuatnya Bersinar Seperti Baru