Cara Mencegah Stunting Sejak Usia Remaja, Salah Satunya dengan Pemberian Tablet Tambah Darah

By Diah Puspita Ningrum, Senin, 2 Oktober 2023 | 11:00 WIB
Pencegahan stunting sejak usia remaja (Freepik)

Nakita.id - Berikut ini adalah cara mencegah stunting sejak usia remaja, yuk simak!

Mencegah anak stunting tidak hanya dilakukan selama kehamilan hingga anak usia 2 tahun.

Pencegahan stunting bisa dilakukan sejak usia remaja, salah satunya dengan memberikan pendidikan gizi dan edukasi tentan reproduksi.

Dan lagi, mencegah stunting bisa dilakukan dengan cara memberikan tablet penambah darah pada remaja putri.

Melansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah cara mencegah stunting sejak usia remaja.

Yuk simak!

Cara Mencegah Stunting Sejak Usia Remaja

1. Peningkatan Kesadaran Gizi

Langkah pertama dalam mencegah stunting adalah meningkatkan kesadaran tentang gizi yang baik.

Remaja harus memahami pentingnya nutrisi yang seimbang dan dampaknya pada pertumbuhan dan perkembangan mereka.

Program edukasi tentang gizi yang sehat di sekolah dan komunitas dapat membantu meningkatkan kesadaran ini.

2. Asupan Nutrisi yang Cukup

Makanan adalah sumber utama nutrisi. Oleh karena itu, penting bagi remaja untuk memiliki akses yang memadai ke makanan bergizi.