Bisakah Melepas Jahitan Pasca Operasi Caesar di Bidan? Ini Penjelasannya

By Diah Puspita Ningrum, Kamis, 12 Oktober 2023 | 10:00 WIB
Melepas jahitan pasca operasi caesar (Freepik)

Nakita.id - Bagi Moms yang melahirkan caesar, mungkin kalian bertanya-tanya bisakah melepas jahitan di bidan?

Operasi caesar merupakan metode melahirkan dengan cara pembedahan di bagian perut.

Kondisi ini dilakukan apabila kondisi ibu hamil atau janin tidak mendukung persalinan normal.

Setelah melahirkan, Moms akan dijahit di bagian perut untuk menutup luka.

Dikutip dari berbagai sumber, luka operasi caesar akan menyatu dengan kulit sekitar 7-10 hari.

Jika tidak, benang jahitan bisa dilepas pada hari ke 5-7. Hal ini berbeda-beda pada setiap perempuan karena banyak faktor yang bisa berpengaruh.

Bolehkan Melepas Jahitan Operasi Caesar di Bidan?

Setelah operasi caesar, Moms harus melakukan kontrol teratur untuk menilai penyembuhan luka.

Selain itu, dokter juga akan mengontrol pendarahan, produksi ASI, hingga beragam kondisi yang mungkin dialami ibu pasca melahirkan.

Jadi, sebaiknya Moms tetap melakukan kontrol, termasuk melepas jahitan benang caesar di dokter.

Ini karena dokter kandungan tersebut yang telah melakukan tindakan operasi.

Dengan demikian, dokter kandungan Moms yang paling tahu mengenai kondisi kesehatan kalian.

Baca Juga: Lebih Cepat Kering dan Anti Infeksi, Ini Cara Memulihkan Jahitan pada Persalinan Normal