Kebutuhan Penting Rumah Tangga, Ini Biaya Membeli Tabung Gas LPG Hijau dari Refill hingga Kosongan

By Diah Puspita Ningrum, Jumat, 13 Oktober 2023 | 14:00 WIB
Biaya membeli gas LPG tabung hijau (NAKITA.ID / ADEL)

Nakita.id - Berikut ini adalah biaya membeli tabung gas LPG hijau yang kerap digunakan oleh rumah tangga.

Tabung gas LPG hijau menjadi salah satu kebutuhan rumah tangga yang paling penting.

Tabung gas LPG hijau ini merupakan bentuk subsidi dari pemerintah untuk masyarakat kurang mampu.

Hampir setiap rumah memiliki tabung gas LPG hijau untuk keperluan memasak.

Moms bisa membeli tabung gas LPG hijau di agen gas, SPBU, atau warung kelontong yang menyediakan.

Pada tahun 2024, pemerintah mencanangkan wacana bahwa tabung gas LPG 3 kg hanya boleh dibeli dengan menggunakan KTP.

Salah satu yang kerap menjadi pertanyaan adalah, berapa biaya atau harga tabung gas LPG hijau?

Melansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah penjelasan dan informasinya untuk Moms.

Biaya Membeli Tabung Gas LPG Hijau

Tabung gas LPG hijau ukuran 3 kg isi ulang biasanya dijual dengan harga Rp18.000-Rp22.000.

Sementara untuk tabung kosong dijual dengan kisaran harga Rp150.000-Rp210.000.

Meski demikian, harga tersebut bisa bervariasi di setiap daerah.

Baca Juga: Ingin Jadi Agen Gas LPG 3 KG? Simak Cara dan Persyaratannya di Sini