Nakita.id - Moms dan Dads bisa simak di sini bagaimana cara aman beli emas online.
Moms dan Dads mungkin tahu bahwa emas telah lama dipercaya sebagai salah satu instrumen investasi yang aman sekaligus menguntungkan.
Apalagi, emas juga dipercaya kebal terhadap inflasi sehingga memiliki kekuatan besar sebagai lindung nilai aset.
Alih-alih membelinya di toko secara langsung, sekarang ini, Moms dan Dads sudah bisa membelinya secara online.
Jika Moms dan Dads merupakan pemula, berikut beberapa tips aman yang bisa diterapkan agar bisa membeli emas secara online, seperti dilansir dari laman Sahabat Pegadaian via Bareksa.
Tips Membeli Emas Secara Online yang Aman
1. Tentukan Tujuan Investasi Emas
Pertama, Moms dan Dads perlu menentukan terlebih dahulu tujuan investasi emas.
Misalnya, untuk modal usaha, membeli properti, menunaikan ibadah haji atau umrah, atau bahkan membeli kendaraan.
Namun penting diingat, apapun tujuan yang ingin dicapai, pastikan emas yang dibeli harus sesuai dengan kemampuan ekonomi masing-masing.
Apabila kemampuan ekonomi Moms dan Dads masih rendah, sebaiknya mulai dengan berinvestasi emas gram kecil.
2. Pantau Harga Emas
Moms dan Dads juga harus ingat, emas memiliki nilai jual yang cenderung fluktuatif.
Artinya, harga emas bisa naik atau bisa turun. Dalam kasus unik, harga emas bisa melambung tinggi atau bisa anjlok.
Baca Juga: Biaya Pajak Beli Emas Batangan, Berikut Penjelasan Lengkap dengan Tips Pembelian