Cara Meningkatkan Kredit Shopee PayLater Agar Bisa Puas Belanja

By Shannon Leonette, Kamis, 23 November 2023 | 11:38 WIB
Berikut langkah-langkah cara meningkatkan kredit Shopee PayLater agar bisa digunakan untuk berbelanja dengan puas. (Freepik)

Nakita.id - Apakah Moms sedang mencari informasi cara meningkatkan kredit Shopee PayLater?

Shopee PayLater merupakan salah satu layanan dari Shopee, yang menawarkan kemudahan belanja sekarang dan bayar nanti.

Namun perlu diingat, Shopee PayLater hanya bisa digunakan untuk pengguna Shopee terpilih saja.

Jadi, jika Moms merupakan salah satu pengguna yang terpilih, jangan lupa untuk segera mendaftar agar bisa menikmati beragam kemudahannya.

Cara Menaikkan Kredit Shopee PayLater

Untuk Moms yang baru pertama kali mengajukan Shopee PayLater akan mendapat limit awal sebesar Rp 750.000.

Sedangkan untuk pengguna lama atau telah memenuhi syarat akan mendapatkan limit awal hingga Rp 50.000.000.

Limit setiap pengguna tentu berbeda-beda, dan Moms bisa menaikkannya.

Namun, pastikan Moms telah memenuhi syarat berikut seperti dilansir dari Inspirasi Shopee.

Syarat:

- Foto KTP dan selfie bersama KTP

- Cantumkan nomor HP darurat beserta nama kontak (suami, saudara, ayah, ibu)

- Tulis nama ibu kandung

Baca Juga: Langkah-langkah Cara Aktifkan Shopee PayLater untuk Penjual, Lengkap!

- Isi informasi pekerjaan atau bisnis/usaha yang dijalani dan pendapatan per bulan

- Isi informasi status pernikahan

- Isi alamat tempat tinggal sekarang

- Isi informasi pendidikan terakhir

Langkah-langkah:

1. Naikkan kredit Shopee PayLater secara manual

a. Buka SPayLater.

b. Pilih Upgrade Sekarang dan selesaikan misi.

c. Pilih Aktifkan Sekarang dan lakukan proses verifikasi.

2. Gunakan kredit Shopee PayLater secara maksimal

Opsi lainnya adalah, Moms bisa menggunakan kredit atau limit Shopee PayLater semaksimal mungkin.

Nantinya, Shopee akan menganggap Moms sebagai konsumen aktif dengan penggunaan yang besar.

Baca Juga: Begini Cara Membayar Tagihan Shopee PayLater yang Mudah dan Cepat

Namun penting diingat, penggunaan Shopee PayLater ini juga harus dibarengi dengan pembayaran tepat waktu.

Sehingga, Moms juga akan dinilai sehat secara finansial.

3. Selalu gunakan Shopee PayLater

Opsi yang terakhir adalah, selalu menggunakan Shopee PayLater setiap kali berbelanja di Shopee.

Rutinitas ini akan membantu membangun kepercayaan penyedia Shopee PayLater, Moms.

Ditambah, pembayaran tagihan yang selalu tepat waktu.

Sehingga, kredit Shopee PayLater bisa bertambah.

Itu tadi informasi mengenai cara meningkatkan kredit Shopee PayLater ya, Moms.

Semoga informasi di atas bermanfaat.

Selamat mencoba!

Baca Juga: Syarat dan Cara Mengajukan Pembayaran dengan Shopee PayLater, Mudah Banget!