5 Rekomendasi Obat Pusing untuk Ibu Menyusui, Aman untuk Dikonsumsi

By Shannon Leonette, Selasa, 28 November 2023 | 12:30 WIB
Moms bisa cek di sini daftar rekomendasi obat pusing yang aman untuk ibu menyusui. Salah satunya ada Panadol yang warna biru. (Freepik)

4. Panadol (Biru)

Obat pusing yang mudah ditemukan di pasaran ini juga bisa Moms minum selama masa menyusui.

Berbahan utama paracetamol 500 mg, Panadol warna biru sangat efektif untuk mengatasi gejala pusing saat menyusui.

Bahkan, bisa meredakan sakit kepala, nyeri sendi, sakit gigi, demam karena flu atau setelah vaksinasi.

Minumlah setelah makan dengan dosis 1-2 tablet selama 3-4 kali sehari, dan langsung beristirahat agar pemulihannya berlangsung optimal.

5. Sanmol

Rekomendasi obat yang terakhir jatuh pada Sanmol, dengan paracetamol 500 mg sebagai komposisi utamanya.

Sanmol mempunyai efek analgesik dan antipiretik, sehingga menjadi solusi efektif untuk meredakan gejala pusing, sakit kepala, sakit gigi, juga demam.

Untuk dosis ibu menyusui yang dianjurkan adalah 1 tablet selama 3-4 kali sehari atau sesuai anjuran dokter.

Agar tidak menimbulkan masalah pencernaan, minumlah Sanmol setelah makan.

Itu tadi lima rekomendasi obat pusing yang aman untuk ibu menyusui.

Sebelum mencoba salah satu dari kelima obat pusing di atas, pastikan Moms sudah berkonsultasi dengan dokter ya.

Semoga panduan di atas bermanfaat, Moms.

Baca Juga: Bolehkah Ibu Menyusui Minum Paracetamol? Begini Jawaban Sains