Biaya Wisata Karimun Jawa Lengkap dengan Tips untuk Hemat Budget Liburan

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 9 Desember 2023 | 13:00 WIB
Biaya wisata ke Karimun Jawa (Freepik)

Lakukan pemesanan tiket pesawat atau kapal laut, serta akomodasi, jauh-jauh hari sebelum tanggal keberangkatan.

Harga tiket dan kamar hotel cenderung lebih rendah jika Moms memesan dengan waktu yang cukup awal. Pilih paket promo atau diskon jika tersedia.

3. Gunakan Transportasi Lokal

Saat tiba di Karimun Jawa, manfaatkan transportasi lokal seperti ojek atau sepeda motor untuk berkeliling pulau.

Lebih hemat dibanding menyewa mobil dan memungkinkan Moms menikmati keindahan pulau secara lebih fleksibel.

4. Bawa Bekal Sendiri

Sediakan bekal atau makanan ringan dari rumah. Ini dapat membantu menghemat pengeluaran harian karena harga makanan di restoran atau kafe mungkin lebih tinggi di destinasi wisata.

Selain itu, membawa bekal sendiri juga memberikan pilihan untuk bersantap di pantai atau pulau dengan pemadangan yang menakjubkan.

5. Pilih Homestay atau Penginapan Low Budget

Akomodasi di Karimun Jawa bervariasi, dan Moms bisa menemukan homestay atau penginapan low budget yang bersih dan nyaman.

Ini adalah alternatif yang lebih ekonomis dibandingkan resor mewah. Selain itu, menginap di homestay juga memberikan kesempatan untuk berinteraksi dengan penduduk lokal.

Baca Juga: Simak Daftar Biaya Menginap Glamping Tawangmangu, Cocok untuk Liburan Akhir Tahun Bareng Keluarga