Bagaimana Cara Cek Kesehatan Mental di Puskesmas? Ini Langkahnya

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 6 Januari 2024 | 11:00 WIB
Cek kesehatan mental di Puskesmas (Nakita/Adel)

Nakita.id - Apakah Moms tahu kalau kalian bisa melakukan cek kesehatan mental di Puskesmas? Ini penjelasannya!

Kesehatan mental merupakan aspek yang tak kalah penting dibandingkan dengan kesehatan fisik.

Masyarakat semakin menyadari perlunya merawat dan memperhatikan kesehatan mental mereka.

Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) menjadi salah satu sarana yang dapat dimanfaatkan untuk melakukan cek kesehatan mental.

Artinya, masyarakat bisa memanfaatkan layanan Puskesmas untuk mendeteksi dan mengatasi masalah gangguan kesehatan mental.

Melansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah cara cek kesehatan mental di Puskesmas.

Yuk simak!

Cara Cek Kesehatan Mental di Puskesmas

1. Siapkan Syarat

Sebelum periksa ke Puskesmas, pastikan Moms mempersiapkan syarat yang dibutuhkan.

Syarat periksa ke Puskesmas antara lain:

- KK

Baca Juga: IGD Puskesmas Melayani Apa Saja? Ini yang Perlu Moms Ketahui

- KTP

- Kartu BPJS Kesehatan

- Surat rujukan untuk faskes lanjut (jika ada)

2. Datang ke Puskesmas

Moms harus mendatangi Puskesmas di jam operasionalnya.

Kalian bisa mengambil nomor antrean sebelum dipanggil oleh petugas.

3. Pendaftaran

Lakukan pendaftaran di meja resepsionis dengan mengutarakan maksud dan tujuan.

Mintalah untuk diarahkan ke Poli Jiwa untuk mendapatkan layanan konsultasi.

Namun apabila Puskesmas tidak memiliki layanan Poli Jiwa, maka Moms akan diarahkan ke dokter umum.

4. Lakukan Konsultasi

Baca Juga: Ciptakan Keluarga Sehat Anak Berprestasi, Ini Cara Berobat ke Puskesmas Secara Gratis yang Perlu Diketahui

Lakukan konsultasi dengan dokter jaga yang ada di Puskesmas.

Moms mungkin akan diminta untuk melakukan beberapa tes sebelum dokter memberikan diagnosis.

5. Pemberian Obat dan Rujukan Bila Diperlukan

Setelah konsultasi, dokter akan memberikan diagnosis pada pasien.

Dokter akan memberikan penilian apakah kalian membutuhkan obat jalan atau justru rujukan ke rumah sakit.

Rujukan juga bisa didapatkan apabila Puskesmas tempat periksa pasien tidak memiliki layanan psikoligi.

6. Selesai

Setelah mendapatkan obat atau rujukan, pasien boleh meninggalkan ruang konsultasi.

Nah, itu tadi adalah cara untuk melakukan cek kesehatan mental di Puskesmas.

Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Prosedur Pemeriksaan TBC di Puskesmas, Segera Periksa Jika Alami Gejala Seperti Ini!