15 Nama Bayi Laki-laki Kristen Modern Lengkap dengan Artinya

By Shannon Leonette, Jumat, 22 Maret 2024 | 18:45 WIB
Moms bisa cek di sini untuk ide nama bayi laki-laki Kristen modern yang bisa diberikan untuk Si Kecil beserta artinya. (Freepik.com)

Nakita.id - Apakah Moms sedang mencari nama bayi untuk buah hati?

Memilih nama bayi adalah salah satu hal yang harus dilakukan oleh setiap orangtua.

Oleh karenanya, sebelum bayi terlahir ke dunia, Moms bisa melakukan riset di internet terkait nama-nama bayi yang akan diberikan.

Diskusikan juga bersama pasangan untuk menentukan nama terbaik yang akan diberikan kepada Si Kecil.

Pasalnya, penting untuk diingat, nama tidak hanya menjadi identitas anak itu sendiri.

Tapi juga, membawa makna yang mendalam serta menjadi kebanggaan tersendiri dalam kehidupannya.

Jadi, jangan sampai Moms asal-asalan memberikan nama sesuai tren yang ada ya.

Jika Moms beragama Kristen dan menginginkan sentuhan modern, berikut ide-ide nama yang bisa diberikan dari Nakita.

Ide-ide nama bayi ini cocok diberikan jika Moms akan melahirkan bayi laki-laki.

Bahkan, sudah lengkap dengan artinya yang indah.

Jadi, jangan sampai Moms lewatkan ulasan berikut ini.

Baca Juga: Inspirasi Nama Bayi Laki-laki Kristen 3 Kata Modern dari Bahasa Inggris

Nama Bayi Laki-laki Kristen Modern

1. Gabriel

Nama bayi ini berarti "Allah adalah kekuatanku", Moms.

Dalam Alkitab, Gabriel merupakan salah satu Malaikat Tuhan yang membawa kabar gembira kepada Perawan Maria mengenai kelahiran Yesus.

2. Nathanael

Nathanael memiliki arti "Allah yang telah memberi".

Merupakan salah satu dari kedua belas rasul Yesus, nama ini mencerminkan keberkahan dan pemberian dari Tuhan.

3. Elias

Pada dasarnya, Elias adalah Nabi Elia dalam bahasa Yunani yang berarti "Yahweh adalah Allahku".

Elia adalah seorang nabi besar dalam Perjanjian Lama yang terkenal karena imannya yang kuat kepada Allah.

4. Matthias

Nama ini berasal dari bahasa Ibrani yang berarti "pemberian".

Dalam Perjanjian Baru, Matthias dipilih menjadi rasul ketiga belas untuk menggantikan Yudas Iskariot.

5. Caleb

Berasal dari bahasa Ibrani, Caleb memiliki arti "berani" atau "setia".

Dalam Alkitab, Caleb digambarkan sebagai seorang yang memiliki iman yang kuat kepada Allah.

6. Lucas

Nama ini berasal dari bahasa Yunani yang berarti "dari Lucania".

Baca Juga: Lahir di Hari Paskah, 13 Rangkaian Nama Bayi Laki-laki Kristen 2 Kata Beserta Arti

Lucas adalah salah satu pengarang Injil dalam Perjanjian Baru dan disebutkan sebagai seorang dokter.

7. Adriel

Dalam bahasa Ibrani, nama bayi satu ini memiliki arti "pelindung Tuhan".

Nama ini sering dihubungkan dengan kekuatan dan perlindungan dari Tuhan.

8. Jonatan

Jonatan adalah nama yang berasal dari bahasa Ibrani, artinya "hadiah dari Tuhan".

Jonatan adalah sahabat setia Daud dan putra Raja Saul dalam Perjanjian Lama.

9. Ezra

Nama bayi laki-laki satu ini berarti "pembantu" atau "penolong" dalam bahasa Ibrani.

Dalam Alkitab, Ezra adalah dikenal sebagai seorang imam dan ahli taurat.

10. Tobias

Tobias berarti "Allah baik" dalam bahasa Ibrani, Moms.

Nama ini sering dihubungkan dengan kebaikan dan berkat dari Tuhan.

11. Gideon

Gideon memiliki arti "memotong" atau "penghancur" dalam bahasa Ibrani.

Dalam Alkitab, Gideon adalah seorang hakim yang terkenal karena keberanian dan imannya kepada Tuhan.

Baca Juga: Inspirasi Nama Bayi Laki-laki Kristen Terlengkap, Lahir di Hari Paskah Lengkap dengan Arti

12. Ezekiel

Diambil dari bahasa Ibrani, Ezekiel berarti "Allah memperkuat".

Dalam Alkitab, Ezekiel adalah seorang nabi yang dikenal karena penglihatan-penglihatannya yang kuat.

13. Josiah

Dalam Perjanjian Lama, Josiah dikenal sebagai raja di Kerajaan Yehuda yang memperbaiki ibadah kepada Allah.

Artinya adalah "Tuhan mendukung" dalam bahasa Ibrani.

14. Micah

Micah adalah nama yang berasal dari bahasa Ibrani yang berarti "siapa seperti Yahweh".

Dalam Alkitab, Micah adalah seorang nabi yang menyerukan keadilan dan kebenaran.

15. Noah

Noah, dikenal dengan Nuh, adalah tokoh Alkitab yang membangun bahtera agar selamat dari banjir besar pemberian Tuhan.

Artinya adalah "penghibur" atau "pemulih" dalam bahasa Ibrani.

Nah, itulah 15 ide nama bayi laki-laki Kristen modern yang bisa Moms berikan kepada buah hati.

Semoga ulasan di atas bermanfaat ya, Moms.

Apakah Moms tertarik dengan salah satunya?

Baca Juga: 18 Nama Bayi Laki-laki Kristen Lahir di Hari Paskah Lengkap dengan Arti, Penuh Makna!