Penyebab Gambar Tangan dan Meteran Listrik dan Cara mengatasinya

By Kirana Riyantika, Minggu, 28 April 2024 | 10:00 WIB
Meteran listrik (Nakita/Kirana)

Nakita.id - Apa arti dari gambar tangan pada meteran listrik? Simak ulasannya.

Pengguna token listrik mungkin umum menemukan berbagai masalah atau eror pada meteran.

Eror pada meteran biasanya ditunjukkan pada kode di meteran.

Salah satu tanda eror yaitu muncul gambar tangan pada layar meteran listrik.

Moms mungkin bingung apa artinya dari gambar tangan pada meteran listrik?

Melansir berbagai sumber, ada beberapa penyebab munculnya gambar tangan pada meteran listrik.

Berikut ulasannya:

1. Masalah pada injeksi di bagian arus litrik terutama bagian netral

2. Korsleting pada bagian kabel ground

3. Instalansi kabel ground netral

4.Bagian kabel netral melewati batas pengatur ketegangan

Baca Juga: 6 Penyebab Mengapa Meteran Listrik yang Error dan Berbunyi Serta

5. Induksi medan magnet cukup besar

Lantas, bagaimana cara mengatasi gambar tangan pada metran listrik?

Berikut ulasannya.

Mengatasi Gambar Tangan pada Meteran Listrik

Ada langkah mudah untuk menghilangkan gambar tangan oada meteran listrik.

Diantaranya mengganti kabel yang berkualitas terbaik SNI.

Mengganti kabel SNI bisa mencegah kerusakan di kemudian hari.

Namun, apabila setelah upaya ini masih muncul tanda eror, maka sebaiknya hubungi pihak PLN.

Moms bisa menghubungi PLN melalui call center atau aplikasi PLN Mobile.

Itulah dia penjelasan mengenai penyebab dan cara mengatasi munculnya gambar tangan pada meteran listrik.

Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Token Listrik Gagal Masuk ke Meteran, Bagaimana Cara Mengatasinya?