5 Rekomendasi Mesin Cuci 2 Tabung Anti Karat, Harga Sangat Terjangkau!

By Shannon Leonette, Rabu, 1 Mei 2024 | 18:30 WIB
Cek di sini untuk beberapa rekomendasi mesin cuci 2 tabung anti karat yang dijual dengan harga terjangkau. (Tangkap layar/aquaelektronik.com)

Nakita.id - Apakah Moms sedang mencari mesin cuci 2 tabung?

Mesin cuci 2 tabung menjadi incaran banyak ibu rumah tangga di zaman sekarang.

Hal ini dikarenakan mesin cuci 2 tabung memiliki beberapa unggulan, dimana salah satunya adalah awet dalam waktu yang lama.

Bahkan, jenis mesin cuci ini terbilang lebih hemat energi, Moms.

Apalagi, Moms bisa menampung lebih banyak pakaian jika menggunakan jenis satu ini.

Jika Moms sedang mencari mesin cuci 2 tabung anti karat dengan harga terjangkau, cek rekomendasinya di bawah ini.

Rekomendasi Mesin Cuci 2 Tabung

1. Sharp ES-T65MW

Rekomendasi mesin cuci pertama ini memiliki kapasitas hingga 6,5 kg.

Merupakan keluaran dari Sharp, mesin cuci ini memiliki fitur-fitur seperti Aquamagic (menyaring kotoran), Big Pulsator (mencuci lebih optimal), serta Soak Function (merendam pakaian dengan cepat)

Selain itu, bodinya didesain Anti Rust sehingga bebas koros maupun anti karat.

Ditambah, Sharp ES-T65MW ini hanya membutuhkan daya listrik sebesar 199 watt, yang mana bisa menghematkan pemakaian listrik rumah tangga.

Moms bisa mendapatkannya mulai dari harga Rp 1.623.700.

Baca Juga: Penyebab Mesin Cuci Cepat Panas dan Bagaimana Cara Mengatasinya

2. Toshiba VH-H95MN

Mesin cuci 2 tabung dari Toshiba ini memiliki kapasitas yang lebih besar, yakni 8,5 kg.

Mesin cuci ini memiliki fitur Super Jet Spin, yang bisa mengeringkan pakaian secara efektif dalam waktu singkat.

Bahkan, dilengkapi pula dengan Double Water Inlet yang akan memudahkan proses pencucian.

Bodinya juga bebas karat dan korosi, bahkan hemat energi karena hanya mengonsumsi daya 220 watt saja.

Harga jualnya dimulai dari Rp 1.699.000.

3. Sharp ES-T85CR

Mesin cuci produksi Sharp ini memiliki kapasitas maksimal 8 kg dan konsumsi daya 245 watt.

Dilengkapi dengan Double Pulsator Ag+, sehingga cucian jadi lebih bersih dan tidak cepat rusak.

Bahkan, dapat mencegah pertumbuhan jamur yang dapat membuat pakaian berbau apek.

Fitur-fitur lainnya ada Super Aquamagic, Soak Magic, hingga Silver Magic.

Adapun Moms bisa mendapatkan mesin cuci yang awet hingga 15 tahun ini di harga Rp 1.999.000

4. Denpoo DW 888

Rekomendasi berikutnya jatuh pada merek Denpoo, yang berkapasitas maksimal 8 kg.

Baca Juga: Pilih Fitur Anti Tikus! Ini Pilihan Mesin Cuci 1 Tabung Harga Terbaik

Dilengkapi dengan Teknologi 4 Pulsator, yang bisa mencuci pakaian hingga lebih bersih secara efektif.

Ditambah, air pancur yang membuat deterjen mudah larut serta tidak menempel pada pakaian.

Keunggulan lainnya adalah Super Strong Body Design, yang mana tidak akan menimbulkan suara berisik dari mesin cuci saat pengoperasian.

Bodi plastiknya juga kokoh dan anti karat, sehingga lebih awet dalam waktu lama.

Harga jualnya mulai dari Rp 1.375.000 saja, Moms.

5. Aqua QW-880XT

Rekomendasi yang terakhir ini merupakan produksi dari Aqua, dengan kapasitas maksimal 8 kg dan konsumsi daya 380 watt.

Dilengkapi dengan fitur Fuzzy Logic, yang mampu menyesuaikan jumlah air dan waktu pencucian terhadap berat pakaian di dalam tabung.

Terlebih lagi, penggunaannya juga mudah dan bisa dioperasikan dalam satu kali sentuh.

Moms bisa mendapatkannya di harga Rp 1.420.000.

Itu tadi lima rekomendasi mesin cuci 2 tabung yang anti karat dan dijual dengan harga terjangkau.

Apakah Moms tertarik dengan salah satu tipenya? (*)

Baca Juga: 5 Penyebab Mesin Cuci Berisik saat Mengeringkan Pakaian, Begini Cara Mengatasinya