Aroma Parfum yang Cocok untuk Cuaca Panas, Jangan Pakai yang Menyengat!

By Ratnaningtyas Winahyu, Kamis, 23 Mei 2024 | 13:00 WIB
Aroma parfum yang cocok dan sebaiknya dihindari saat cuaca panas (Pixabay.com/silviarita)

Nakita.idCuaca panas yang belakangan sedang terjadi menuntut kita untuk lebih selektif dalam memilih parfum.

Ya, aroma yang tepat bisa membantu menjaga kesegaran dan kenyamanan sepanjang hari.

Sementara itu, aroma yang kurang sesuai justru bisa membuat tidak nyaman, berlebihan, bahkan mengganggu orang lain.

Lantas, seperti apa aroma parfum yang cocok dan sebaiknya dihindari saat cuaca panas?

Berikut ini penjelasan selengkapnya.

Aroma parfum yang cocok saat cuaca panas

Melansir dari berbagai sumber, inilah beberapa rekomendasi aroma parfum yang cocok serta saat cuaca panas.

1. Aroma citrus

Aroma citrus seperti lemon, jeruk, dan grapefruit sangat cocok untuk cuaca panas.

Aroma ini memberikan kesegaran dan sensasi ringan yang dapat menyegarkan suasana.

Parfum dengan komposisi citrus biasanya memiliki sifat yang menyegarkan dan tidak terlalu kuat, sehingga cocok digunakan sepanjang hari.

2. Aroma floral ringan

Aroma bunga ringan seperti lavender, lily, dan jasmine juga cocok untuk cuaca panas.

Aroma floral ini memberikan kesan feminin dan elegan tanpa terasa terlalu berat atau menyengat.

Baca Juga: Wanginya Bisa Tingkatkan Mood, Simak Rekomendasi Parfum Aman untuk Ibu Menyusui