Tak Cuma Pemerintah, Orang Tua juga Berperan dalam Atasi Stunting pada Anak, Ini 5 Caranya

By Shannon Leonette, Senin, 3 Juni 2024 | 18:15 WIB
Untuk menekan angka stunting di Indonesia, berikut beberapa peran yang bisa Moms lakukan sebagai orangtua untuk mengatasi stunting pada anak. (Freepik.com)

2. Beri ASI Eksklusif

Cara selanjutnya untuk mengatasi stunting pada anak adalah dengan memberikan ASI eksklusif pada bayi, mulai dari sejak lahir sampai berusia enam bulan.

Ahli nutrisi dari Universitas Hohenheim, Jerman Veronika Scherbaum menjelaskan bahwa ASI berpotensi mengurangi peluang stunting pada anak berkat kandungan gizi mikro dan makro di dalamnya.

Termasuk, protein whey dan kolostrum yang dinilai mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh bayi yang terbilang rentan.

3. Dampingi dengan MPASI yang Sehat

Ketika bayi sudah menginjak usia enam bulan ke atas, Moms sudah bisa memberikan MPASI kepadanya.

Pastikan makanan-makanan yang dipilih mengandung gizi mikro dan makro yang sebelumnya selalu berasal dari ASI.

Hal ini dikarenakan bayi tidak cukup mendapatkan nutrisi dari ASi saja, Moms.

Selain itu, WHO juga merekomendasikan fortifikasi atau penambahan nutrisi ke dalam makanan.

Namun sebelum itu, ada baiknya jika Moms berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter laktasi.

4. Terus Pantau Tumbuh Kembang Anak

Selain beberapa cara di atas, Moms juga harus rutin memantau tumbuh kembang anak.

Terutama, tinggi dan berat badannya di usia 0-2 tahun.

Moms bisa memantaunya sendiri menggunakan panduan dari Buku KIA.

Baca Juga: Berbagai Upaya BKKBN dalam Menangani Angka Stunting di Indonesia