Cara Atasi Wajan Lengket saat Menggoreng, Pakai 5 Bahan Dapur Ini

By Shannon Leonette, Rabu, 5 Juni 2024 | 18:30 WIB
Jika wajan tiba-tiba lengket saat menggoreng, Moms bisa coba atasi dengan beberapa cara alami berikut ini. (Freepik)

Nakita.id - Wajan lengket saat menggoreng sering menjadi masalah yang sangat mengganggu.

Selain membuat makanan sulit diangkat, wajan lengket saat menggoreng juga bisa merusak tampilan dan tekstur makanan.

Oleh karena itulah, masalah wajan lengket saat menggoreng ini harus segera diatasi.

Untungnya ada beberapa cara alami dan efektif untuk mengatasi masalah ini, tanpa harus mengandalkan bahan kimia berbahaya.

Cara-cara alami ini tentunya bisa dengan memanfaatkan bahan yang ada di dapur, Moms.

Apa saja? Yuk, kita cari tahu selengkapnya di bawah ini!

Cara Alami untuk Mengatasi Wajan Lengket

1. Garam

Garam adalah bahan dapur yang mudah ditemukan dan bisa digunakan untuk mencegah wajan lengket.

Bahkan, berguna untuk membantu membentuk lapisan tipis di permukaan wajan yang mencegah makanan menempel.

Caranya, panaskan wajam di atas api sedang dan taburkan garam secukupnya di permukaan wajan.

Biarkan garam memanas selama beberapa menit, lalu goyangkan wajan agar garam merata di seluruh permukaan.

Selanjutnya, angkat wajan dari api dan buang garam yang ada di dalamnya.

Baca Juga: Penyebab Wajan Lengket, Ibu-ibu Sering Salah dalam Menggunakan Minyak dan Atur Suhu Panas

Lap wajan dengan kain bersih atau tisu dapur sebelum mulai menggoreng.

2. Kentang

Kentang juga efektif digunakan untuk mengatasi wajan lengket saat menggoreng.

Hal ini dikarenakan kandungan pati di dalamnya yang membantu membentuk lapisan pelindung di permukaan wajan.

Sebelum menggoreng, Moms bisa belah kentang terlebih dahulu menjadi dua bagian.

Panaskan wajan di atas api sedang, kemudian gosokkan permukaan kentang ke seluruh bagian wajan yang panas selama beberapa menit.

Setelah selesai, bilas wajan dengan air bersih dan keringkan.

3. Minyak Kelapa

Minyak kelapa adalah salah satu minyak yang efektif untuk mencegah wajan lengket, karena memiliki titik asap tinggi dan sifat anti lengket alami.

Selain itu, minyak kelapa juga membantu membentuk lapisan pelindung yang membuat wajan lebih tahan lengket.

Pertama, panaskan wajan di atas api sedang.

Kemudian, tambahkan satu sendok teh minyak kelapa ke dalam wajan dan ratakan ke seluruh permukaan menggunakan spatula atau kuas silikon.

Biarkan wajan memanas selama beberapa menit sampai minyak kelapa mulai berasap sedikit, lalu angkat dari api dan biarkan dingin.

Baca Juga: Emak-emak Wajib Tahu, Wajan Biasa Bisa Jadi Anti Lengket dengan Bantuan 2 Siung Bawang Merah, Begini Triknya

Setelah dingin, lap sisa minyak dengan kain bersih atau tisu dapur.

4. Cuka

Cara alami berikutnya untuk mengatasi wajan lengket saat menggoreng adalah dengan memanfaatkan cuka, Moms.

Hal ini dikarenakan cuka memiliki sifat pembersih alami yang bisa membantu menghilangkan sisa makanan yang menempel dan membuat wajan lebih anti lengket.

Juga, membantu menghilangkan bau tidak sedap yang mungkin tertinggal di wajan.

Caranya, campurkan cuka dan air dengan perbandingan 1:1.

Panaskan campuran cuka dan air di dalam wajan sampai mendidih.

Biarkan campuran mendidih selama beberapa menit untuk membersihkan permukaan wajan.

Setelahnya, angkat wajan dari api dan buang campuran cuka serta air tersebut.

Bilas wajan dengan air bersih dan keringkan dengan kain bersih.

5. Tepung Maizena

Percaya atau tidak? Tepung maizena adalah bahan alami efektif lainnya untuk mengatasi masalah wajan lengket.

Pasalnya, tepung maizena membantu menyerap kelembaban dan minyak berlebih, sehingga mencegah makanan menempel pada wajan.

Baca Juga: Auto Bikin Emak-emak Se-Indonesia Girang, Mengatasi Wajan Lengket Ternyata Semudah Ini Cukup Pakai Baking Soda hingga Minyak Zaitun

Pertama, taburkan satu sendok makan tepung jagung ke dalam wajan.

Selanjutnya, panaskan wajan di atas api sedang dan mulai ratakan tepung ke seluruh permukaan wajan menggunakan spatula.

Panaskan selama beberapa menit, lalu angkat wajan dari api.

Buang tepung jagung dan lap wajan dengan kain bersih atau tisu dapur.

6. Soda Kue

Soda kue dikenal sebagai pembersih alami yang efektif untuk menghilangkan kerak dan sisa makanan yang menempel di wajan.

Bahkan, membuat wajan lebih anti lengket!

Pertama, campurkan soda kue dengan sedikit air hingga membentuk pasta.

Gosokkan pasta tersebut ke permukaan wajan dengan spons atau kain lembut.

Setelahnya, bilas wajan dengan air bersih dan keringkan.

Itulah enam cara alami mengatasi masalah wajan lengket saat menggoreng ya, Moms.

Semoga tips-tips di atas membantu!

Baca Juga: Mulai Dari Cara Mengatasi Wajan Lengket Sampai Basmi Semut, Hanya Gunakan Garam Deretan Masalah Dapur Ini Bakal Teratasi