Biaya Pasang Gas Alam PGN, Bulanannya Murah Cuma Rp 50 Ribuan Saja!

By Aullia Rachma Puteri, Jumat, 7 Juni 2024 | 08:14 WIB
Biaya pasang gas alam PGN (Pexels.com)

Nakit.id - Banyak yang bertaya, berapa biaya pasang gas alam PGN?

Direktur Utama PT Perusahaan Gas Negara (PGN) Tbk, Gigih Prakoso, mengungkapkan bahwa penggunaan jaringan gas (jargas) untuk rumah tangga jauh lebih hemat dan aman dibandingkan dengan penggunaan tabung gas elpiji.

Konsumen rumah tangga yang menggunakan jargas hanya perlu membayar sekitar Rp 50.000 per bulan.

Hal ini menunjukkan efisiensi biaya yang signifikan bagi pengguna.

Salah satu keunggulan utama jargas adalah biaya yang lebih rendah dibandingkan dengan penggunaan tabung gas elpiji.

Menurut Gigih Prakoso, konsumen rumah tangga cukup membayar sekitar Rp 50.000 per bulan, tergantung pada penggunaan.

"Tergantung penggunaan sebulan paling 10 sampai 12 meter kubik itu dikali saja Rp 4.000 paling Rp 50.000 sebulan," katanya pada Senin (10/2/2020).

Harga jargas PGN untuk pelanggan rumah tangga 1 atau pelanggan kecil dikenakan tarif Rp 4.250 per meter kubik, dan rumah tangga golongan II sebesar Rp 6.000 per meter kubik.

"Untuk harga rumah tangga, enggak ada masih tetap. Harganya masih ditetapkan di BPH, ada Rp 4.250 ada yang Rp 6.000 per meter kubik," tambah Gigih.

Selain hemat, penggunaan jargas juga lebih aman dibandingkan dengan penggunaan tabung gas elpiji.

Gigih Prakoso memastikan bahwa jaringan pipa gas ke saluran rumah tangga memiliki tingkat keamanan yang tinggi.

Baca Juga: Mulai 1 Juni 2024, Pembelian Gas Elpiji 3 Kg Wajib Menunjukkan KTP