Sering Bikin Minder, Begini Cara Meniruskan Pipi Tembem di Rumah Saja

By Diah Puspita Ningrum, Kamis, 18 Juli 2024 | 16:00 WIB
Tips meniruskan pipi tembem (Freepik)

Nakita.id - Cara meniruskan pipi tembem bisa dilakukan dengan mudah dan dari rumah saja.

Memiliki pipi tembem atau chubby memang memberikan kesan imut dan menggemaskan, tetapi tidak semua orang menyukai penampilan ini.

Bagi sebagian orang, memiliki pipi yang lebih tirus dianggap lebih menarik dan memberikan penampilan wajah yang lebih proporsional.

Melansir dari berbagai sumber, berikut ini beberapa cara efektif untuk meniruskan pipi tembem yang dapat Moms coba.

Cara Meniruskan Pipi Tembem

1. Menjaga Pola Makan Sehat

Pola makan yang sehat dan seimbang sangat berpengaruh terhadap bentuk wajah, termasuk pipi. Berikut ini beberapa tips pola makan yang dapat membantu meniruskan pipi:

- Kurangi Konsumsi Garam

Garam dapat menyebabkan retensi air dalam tubuh, termasuk di area wajah, yang membuat pipi terlihat lebih tembem.

Batasi konsumsi makanan yang tinggi garam seperti makanan olahan, camilan asin, dan makanan cepat saji.

- Perbanyak Konsumsi Sayuran dan Buah

Sayuran dan buah-buahan kaya akan serat, vitamin, dan mineral yang baik untuk kesehatan kulit dan tubuh secara keseluruhan.

Baca Juga: BERITA POPULER: Nama Bayi Laki-laki Islam Menurut Al-Quran hingga 5 Daftar Makanan yang Memicu Pipi Tembem