Wajah Glowing Jessica Wongso Saat Bebas Bersyarat Jadi Perhatian, Otto Hasibuan Bongkar Rahasianya

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Senin, 19 Agustus 2024 | 19:30 WIB
Wajah Jessica Wongso glowing selama di penjara, ini rahasianya (Tribun Bengkulu)

Nakita.id - Jessica Kumala Wongso atau yang akrab disapa Jessica Wongso resmi bebas bersyarat pada Minggu (18/8/2024).

Hal ini menarik perhatian banyak orang, terlebih fakta membuktikan bahwa ternyata bebasnya Jessica Wongso ini tidak ada campur tangan dari pihak kuasa hukumnya.

Akan tetapi, kuasa hukum Jessica yakni Otto Hasibuan mengungkapkan salah satu alasan kliennya bebas bersyarat usai menjalani hukuman penjara 8 tahun.

Mengutip dari Kompas.id, diketahui, Jessica Wongso sebelumnya divonis 20 tahun, namun dirinya diberikan remisi hingga bebas bersyarat.

Dalam hal ini, Jessica total mendapat remisi sebanyak 58 bulan 30 hari.

Remisi adalah pengurangan hukuman yang diberikan kepada terpidana yang memenuhi syarat-syarat yang ditentukan.

"Jadi Puji Tuhan lah ya, Jessica bisa keluar, kami juga suprise ya, karena kan, bayangkan saja, seharusnya 20 tahun (hukuman-red) tapi belum penuh 20 tahun dia sudah bisa keluar," kata Otto Hasibuan dalam Breaking News Kompas TV, Minggu (18/8).

Otto mengatakan, berdasarkan yang ia dengar, Jessica diberikan resmi karena berkelakuan baik selama menjalani hukuman penjara.

"Saya belum berbincang detil sama Kepala Lapas, tapi saya mendengar bahwa memang ini remisi yang luar biasa diberikan ke Jessica karena dia super berkelakuan baik di dalam (penjara-red). Sebenarnya ini yang bisa menjelaskan adalah Lapas ya," tambah Ottto.

Warganet Soroti Wajah Glowing Jessica Wongso

Bebasnya Jessica Wongso ini membuat warganet cukup terkejut.

Tak hanya karena kasusnya yang dulu viral hingga remisi yang cukup banyak, namun penampilan terkininya.

Baca Juga: Tanpa Disadari, Makanan Sehari-hari Ini Ternyata Mengandung Sianida yang Sebabkan Mirna Salihin Merenggang Nyawa

8 tahun mendekam di balik jeruji besi, Jessica Wongso justru tampil awet muda dan glowing.

Rupanya, hal ini sempat dibahas Otto Hasibuan tahun lalu.

Dalam YouTube dr. Richard Lee yang tayang 2023 lalu, Otto Hasibuan mengatakan bahwa kliennya melakukan meditasi mandiri.

Seperti yang diketahui, meditasi memang banyak manfaatnya termasuk membuat wajah awet muda.

Mengutip dari Healthline, meditasi tidak hanya memiliki 

manfaat mental dan emosional, meditasi juga memiliki berbagai manfaat untuk kecantikan.

Berikut adalah beberapa manfaat meditasi yang dapat membantu meningkatkan kecantikan secara alami.

Manfaat Meditasi

1. Mengurangi Stres dan Mencegah Penuaan Dini

Stres adalah salah satu penyebab utama penuaan dini.

Ketika tubuh dan pikiran mengalami stres, produksi hormon kortisol meningkat, yang dapat memecah kolagen, protein yang menjaga kulit tetap elastis dan muda.

Meditasi membantu mengurangi tingkat stres, menurunkan kortisol, dan pada akhirnya membantu mencegah tanda-tanda penuaan dini seperti keriput dan garis halus.

2. Meningkatkan Kualitas Tidur

Tidur yang cukup sangat penting untuk regenerasi kulit.

Baca Juga: Lama Tidak Terdengar, Jessica Kumala Wongso 'Kopi Sianida' Akhirnya Harus Mendekam 20 Tahun di Penjara!

Meditasi dapat membantu mengatasi masalah tidur seperti insomnia dengan menenangkan pikiran dan menciptakan keadaan rileks sebelum tidur.

Tidur yang berkualitas akan membuat kulit tampak lebih segar dan cerah di pagi hari, serta membantu proses perbaikan sel kulit.

3. Meningkatkan Sirkulasi Darah

Meditasi yang teratur dapat meningkatkan sirkulasi darah ke seluruh tubuh, termasuk kulit.

Peningkatan aliran darah ini membantu menyuplai lebih banyak oksigen dan nutrisi ke sel-sel kulit, yang dapat membuat kulit tampak lebih sehat, bercahaya, dan merona secara alami.

4. Meningkatkan Kesehatan Kulit

Selain memperbaiki sirkulasi darah, meditasi juga membantu mengatur keseimbangan hormonal dalam tubuh.

Keseimbangan hormon yang baik sangat penting untuk kesehatan kulit, mengurangi risiko jerawat, kulit berminyak, atau kulit kering.

5. Mengurangi Peradangan dan Jerawat

Meditasi membantu menenangkan sistem saraf dan mengurangi respons peradangan dalam tubuh.

Hal ini penting karena peradangan sering kali menjadi penyebab utama jerawat dan masalah kulit lainnya.

Dengan rutin bermeditasi, Moms dapat membantu kulit melawan peradangan, sehingga jerawat dan masalah kulit lainnya dapat diminimalkan.

6. Meningkatkan Kelembapan Kulit

Meditasi membantu tubuh dalam mengelola tingkat hidrasi dan mengatur produksi minyak alami kulit.

Dengan mengurangi stres dan menyeimbangkan hormon, meditasi dapat membantu kulit mempertahankan kelembapan alaminya, sehingga tampak lebih lembut dan terhidrasi.

Baca Juga: 3 Tahun Berlalu, Terbongkar Penyebab Lain Kematian Mirna Salihin, Korban Kopi Sianida Jessica Wongso

7. Meningkatkan Kepercayaan Diri

Kecantikan bukan hanya soal penampilan fisik, tetapi juga bagaimana Moms merasa tentang diri sendiri.

Meditasi membantu meningkatkan kesadaran diri dan kepercayaan diri, yang tercermin dalam cara Moms membawa diri dan berinteraksi dengan orang lain.

Rasa percaya diri yang tinggi membuat seseorang tampak lebih menarik dan bercahaya dari dalam.

8. Mengurangi Kantung Mata dan Lingkaran Hitam

Kantung mata dan lingkaran hitam biasanya disebabkan oleh kurang tidur, stres, dan sirkulasi darah yang buruk.

Meditasi yang rutin dapat membantu mengurangi masalah ini dengan meningkatkan kualitas tidur, menenangkan pikiran, dan memperlancar aliran darah ke area mata.

9. Meningkatkan Produksi Kolagen

Meditasi membantu menurunkan stres oksidatif dalam tubuh, yang sering kali merusak kolagen, protein yang menjaga kulit tetap kencang dan elastis.

Dengan menjaga stres dalam batas wajar, meditasi mendukung tubuh dalam memproduksi dan mempertahankan kolagen, yang penting untuk kulit yang awet muda.

10. Meningkatkan Energi dan Vitalitas

Meditasi yang teratur dapat meningkatkan energi dan vitalitas.

Ketika Moms merasa segar dan berenergi, hal itu juga tercermin pada penampilan fisik.

Kulit akan terlihat lebih cerah, dan tubuh akan memancarkan aura kesehatan yang alami.

Baca Juga: Selain Mirna Salihin, Seorang Pria juga Keracunan Sianida, Hanya karena Makan Buah Ini!