CPNS Kemenag 2024 Buka Lebih dari 20 Ribu Formasi, Ini Syarat Pendaftaran

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 20 Agustus 2024 | 16:30 WIB
Kemenag buka formasi CPNS 2024 sebanyak ribu (tribunnews.com)

Nakita.id - Pembukaan pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) berlaku sejak hari ini, Selasa (20/8/2024) hingga 6 Oktober.

Tentu akan banyak pendaftar yang melamar menjadi CPNS.

Pada tahun 2024 ini, Kementerian Agama (Kemenag) menjadi kementerian dengan penerimaan formasi terbesar.

Formasi CASN Kemenag 2024 resmi diumumkan dengan jumlah kebutuhan sebanyak 20.772 formasi untuk CPNS tahun 2024.

Kemenag RI sebelumnya mengajukan 151.489 formasi CASN kepada Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB).

Kemenag menghadirkan berbagai pilihan formasi CPNS 2024 mulai dari lulusan SMA, D3, S1, hingga S2.

“Kementerian Agama adalah kementerian yang sangat besar dengan 10.462 Satuan Kerja yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kementerian Agama juga kementerian yang ekstraordinari sehingga perlaksanaan tugas-tugas serta seluruh aparat juga harus ekstraordinari dalam memberikan pelayanan terbaik kepada umat,” ungkap Sekretaris Jenderal Kementerian Agama, Ali Ramdhani dalam agenda Sosialisasi dan Penyerahan Formasi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) Kementerian Agama tahun anggaran 2024.

Jumlah formasi CASN Kemenag 2024 ini akan dibagi menjadi CPNS, PPPK, dan CPNS Khusus Ibu Kota Nusantara (IKN).

Rincian formasi CASN Kemenag 2024:

Baca Juga: Ketentuan Warna Background dan Ukuran Foto untuk Pendaftaran CPNS 2024

Formasi CASN Kemenag yang dibutuhkan dikutip dari Tribunnews.com, yaitu:

  1. Ahli Pertama Analis Pengelolaan APBN
  2. Ahli Pertama Analis Pengelolaan Barang dan Jasa
  3. Ahli Pertama Perencanaan
  4. Ahli Pertama Analisis Anggaran

Syarat Daftar CPNS 2024

Untuk mengikuti pendaftaran CPNS 2024, calon pelamar harus menyiapkan kelengkapan syarat yang harus dipenuhi.

Berikut syarat CPNS 2024 terbaru dilansir dari Kompas.tv, Rabu (14/8/2024):

- Usia paling rendah 18 (delapan belas) tahun dan paling tinggi 35 (tiga puluh lima) tahun pada saat melamar;

- Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang sudah kekuatan hukum tetap karena melakukan tindak pidana dengan pidana penjara 2 (dua) tahun atau lebih;

- Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS, PPPK, prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta;

- Tidak berkedudukan sebagai calon PNS, PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, atau anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia;

- Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis;

- Memiliki kualifikasi pendidikan yang sesuai dengan persyaratan jabatan;

- Memiliki kompetensi yang dibuktikan dengan sertifikasi keahlian tertentu yang masih berlaku dari - lembaga profesi yang berwenang untuk jabatan yang mempersyaratkan;

Baca Juga: Formasi CPNS 2024 Semua Jurusan S1, Cek di Sini Sebelum Besok!

- Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan jabatan yang dilamar;

- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia atau negara lain yang ditentukan oleh Instansi Pemerintah; dan

- Persyaratan lain sesuai kebutuhan jabatan yang ditetapkan oleh PPK.

Link Pendaftaran dan Cara Daftar CPNS 2024

Pendaftaran CASN yang terdiri dari CPNS dan PPPK seluruhnya akan dilakukan secara online melalui https://sscasn.bkn.go.id 2024.

Seandainya pemerintah nantinya telah secara resmi mengumumkan pendaftaran CPNS 2024, maka calon pelamar bisa mengakses link sscasn.bkn.go.id 2024 untuk memulai proses pendaftaran.

Artikel ini pernah tayang di PosBelifung dengan judul Info Jadwal CPNS 2024, Link SSCASN https://sscasn.bkn.go.id 2024, serta Formasi CASN Kemenag 2024